Satlantas Polres Bojonegoro Sediakan Gerobak Berkah, Makan Gratis di Jumat Berkah

Satlantas Polres Bojonegoro Sediakan Gerobak Berkah, Makan Gratis di Jumat Berkah

Satlantas Polres Bojonegoro menyediakan Gerobak Berkah bagi masyarakat. -Sutopo-

BOJONEGORO, MEMORANDUM.CO.IDSatlantas Polres Bojonegoro menghadirkan Gerobak Berkah, sebuah program sosial yang menyediakan makanan gratis bagi masyarakat setiap hari Jumat Berkah. Inisiatif ini digelar di Kantor Satpas SIM, Jalan Imam Bonjol nomor 8, Bojonegoro, pada 28 Februari 2025.

BACA JUGA:Satlantas Polres Bojonegoro Sediakan Gerobak Berkah Makan Gratis Bagi Pemohon SIM dan Masyarakat Sekitar

Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, melalui Kasatlantas Polres Bojonegoro AKP Deni Eko Prasetyo, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sosial Polri serta mempererat hubungan dengan masyarakat.


--

AKP Deni Eko Prasetyo menegaskan bahwa Gerobak Berkah tidak hanya ditujukan bagi pemohon SIM, tetapi juga bagi masyarakat sekitar yang membutuhkan.

"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan. Kami ingin berbagi kebahagiaan melalui program ini," ujar AKP Deni.

BACA JUGA:Bangkit dari Pandemi, Kapolres Bojonegoro Beri Gerobak ke Warga untuk Berwirausaha

Program ini dilaksanakan di Kantor Satpas SIM Polres Bojonegoro dan diharapkan dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu dengan menyediakan makanan gratis. Mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat dalam suasana yang lebih humanis. Menunjukkan kepedulian Satlantas Polres Bojonegoro terhadap kondisi sosial di wilayahnya.

"Semoga program ini bermanfaat bagi masyarakat dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan warga," tutup AKP Deni. (top)

Sumber: