Motor Mau Dirampas, Warga Kejayan Alami Luka Bacok di Lutut

Motor Mau Dirampas, Warga Kejayan Alami Luka Bacok di Lutut

Unit Reskrim Polsek Kejayan saat mendatangi TKP.--

PASURUAN, MEMORANDUM.CO.ID - Insiden percobaan perampasan motor terjadi di jalan Dusun Kerikilan Desa Kedungpengaron Kecamatan Kejayan Kabupaten Pasuruan, Senin 17 Februari 2025. 


Mini--

Korban bernama Nadif (23), warga Desa Lorokan Kecamatan Kejayan juga mengalami luka bacok di lutut sebelah kiri.

Menurut keterangan saksi, Saipul (23), warga Dusun Karangtengah Desa setempat, mereka berdua baru saja kembali dari Desa Wonorejo setelah melakukan transaksi jual beli handphone. 

BACA JUGA:Pemuda Nguling Dibacok di Depan Kantor BLK Rejoso

BACA JUGA:Rebutan Tanah, Dua Warga Pasuruan Dibacok Tetangga

Saat melintasi di jalan Dusun Rawi menuju Dusun Krikilan, mereka dipepet oleh dua orang tak dikenal yang mengendarai sepeda motor Honda Beat.

Salah satu pelaku kemudian turun dari motor dan mencoba merampas motor yang dikendarai oleh Nadif yang berboncengan dengan Saipul. Karena korban melawan, pelaku mengeluarkan senjata tajam dan membacokkan ke arah korban. Akibatnya, Nadif mengalami luka bacok pada lutut sebelah kiri.

Setelah melakukan aksinya, kedua pelaku langsung melarikan diri. Nadif kemudian dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis. 

BACA JUGA:Warga Winongan Dibacok, Motor Dirampas, 5 Pelaku Sembunyi di Semak-Semak

Polsek Kejayan yang menerima laporan kejadian ini segera mendatangi TKP dan melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Kasi Humas Polres Pasuruan, Iptu Joko Suseno, mengonfirmasi kejadian ini dan menyatakan bahwa pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. 

"Kami akan terus berupaya untuk mengungkap kasus ini dan menangkap pelaku secepatnya," ujarnya. (kd/mh)

Sumber: