Pos Yan Samapta Pasar Baru Lumajang Siap Amankan Natal dan Tahun Baru 2024

Pos Yan Samapta Pasar Baru Lumajang Siap Amankan Natal dan Tahun Baru 2024

Kapospam QR Samapta Pasar Baru Lumajang Iptu Andre Setyo Wibowo siaga pengamanan nataru.-Agus Sucipto-

LUMAJANG, MEMORANDUM.CO.ID - Dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru 2024, Pos Yan QR Samapta Pasar Baru Lumajang meningkatkan kesiapan untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan dan aktivitas masyarakat. Upaya ini melibatkan pengamanan ketat serta pengaturan lalu lintas yang maksimal.

BACA JUGA:Jelang Nataru, Polres Lumajang Musnahkan Ribuan Miras dan Knalpot Brong

Kapospam QR Samapta Pasar Baru, Iptu Andrie Setyo Wibowo, menyatakan bahwa seluruh personel telah disiagakan untuk memastikan kenyamanan dan keamanan masyarakat.

"Kami bekerja sama dengan TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, dan Senkom guna menjaga kelancaran lalu lintas serta situasi keamanan," ungkapnya, Minggu 22 Desember 2024.

BACA JUGA:Jelang Nataru, Polsek Tempeh Pastikan Kestabilan Pasokan BBM

Selama masa tugas, petugas Pos Yan melakukan berbagai aktivitas, seperti pengaturan lalu lintas untuk mencegah kemacetan di jalur-jalur sibuk, bantuan kepada pengendara yang menghadapi kendala di jalan, patroli mobile di sekitar area Pasar Baru untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), dan memberikan informasi langsung kepada masyarakat terkait kondisi lalu lintas.

BACA JUGA:Kasatgas Terminal Minak Koncar Tegaskan Tak Ada Lonjakan Penumpang Jelang Libur Nataru

"Patroli mobile kami lakukan secara intensif untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, khususnya di pusat aktivitas masyarakat," tambah Iptu Andrie.

Berkat sinergi antara berbagai instansi, termasuk TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, dan Senkom, kondisi di sekitar Pos Yan Samapta Pasar Baru hingga saat ini tetap kondusif.

BACA JUGA:Polres Lumajang Dirikan Tiga Pos Pengamanan selama Nataru

"Kami berharap suasana aman dan tertib ini dapat terus terjaga hingga seluruh rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru selesai," tutup Iptu Andrie.

BACA JUGA:Perayaan Nataru, Lumajang Bebas Knalpot Brong

Dengan pengamanan yang komprehensif dan koordinasi yang solid, masyarakat diharapkan dapat merayakan Natal dan Tahun Baru 2024 dengan aman dan nyaman. (ags)

Sumber: