Tabrak Truk, Sopir dan Penumpang Avanza Terluka

Tabrak Truk, Sopir dan Penumpang Avanza Terluka

Nganjuk, memorandum.co.id - Faktor kelelahan menjadi penyebab kecelakaan di KM 639+200/B tol Nganjuk-Madiun, Rabu (22/4) malam. Gegara sopir mobil Toyota Avanza AE 1272 SQ mengantuk, tidak mengetahui truck gandeng bermuatan kulit kedelai S 8252 UZ di depannya hingga menabraknya. Akibat kejadian itu, sopir dan penumpang Avanza terluka. Yaitu Bimo Ario (27), sopir asal Desa Gemaharjo, Kecamatan Tegalombo, Pacitan, menderita luka sobek di leher. Sedangkan penumpangnya, Liana Firmandani (15), asal Desa Grogol, Pacitan, mengalami luka sobek di dahi. "Kecelakaan diakibatkan pengemudi Avanza hilang konsentrasi," ujar Kasat PJR Polda Jatim Kompol Dwi Sumrahadi Rakhmano, Kamis (23/4). Sementara itu, Bripka Andik, anggota Sat PJR Polda Jatim menambahkan, pihaknya membawa korban ke Rumah Sakit Nganjuk dan mengevakuasi kendaraan ke gerbang tol Nganjuk. "Kami koordinasi dengan Unitlaka Satlantas Polres Nganjuk," ujar Bripka Andik dibenarkan Bripda Galih. Informasinya, semula Avanza melaju dari Surabaya tujuan Ponorogo berada di lajur kiri dengan kecepatan 100 km/jam. Setibanya di TKP, diduga sopir Avanza mengantuk dan menabrak truk gandeng di depannya yang disopiri Sunarto (48), warga Jalan Kemuning, Candimulyo, Jombang, yang berjalan dari arah Surabaya-Sragen. (fer/gus)

Sumber: