Pencoblos di Lapas Kelas 1 Malang Capai 98 Persen
Prosesi pemilihan kepala daerah di Lapas Kelas 1 Malang. -Ariful Huda-
MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Pemungutan suara (pencoblosan) di TPS khusus Lapas Kelas 1 Lowokwaru pada Pilkada Serentak Tahun 2024 ini mencapai kisaran 98 persen.
BACA JUGA:Warga Binaan Lapas Jember Menangkan Paslon Bupati dan Paslon Gubernur Petahana
Pasalnya, dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Lapas Lowokwaru 2.573 orang, hanya 802 di antaranya yang dapat memilih dalam pemilihan Wali Kota-Wakil Wali Kota Malang.
Sedang sisanya merupakan warga luar kota, meskipun bisa ikut dalam Pilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim.
Camat Blimbing Nina Sudiarti yang berkesempatan mengunjungi TPS khusus bersama Forkompinda Kota Malang menyampaikan apresiasinya.
BACA JUGA:Pastikan Pilkada Aman dan Lancar, Kakanwil Kemenkumham Maluku Tinjau Pelaksanaan di Lapas dan Rutan
"Rombongan Forkopimda Kota Malang berkunjung ke lima TPS di lapas ini. Semua berjalan dengan baik. Secara keseluruhan, partisipasi mencapai sekitar 98 persen," terang Camat Blimbing, Nina, Rabu 27 November 2024.
Antusiasme warga binaan untuk menggunakan hak pilihnya, kata dia, cukup tinggi. Berdasarkan laporan, hampir seluruh pemilih terdaftar telah mencoblos.
Lapas Lowokwaru merupakan salah satu dari dua lokasi khusus yang memiliki TPS di Kota Malang, selain Lapas Wanita. Pelaksanaan di TPS khusus, telah sesuai prosedur.
"Proses absensi, surat suara, tata letak, hingga keberadaan saksi di tiap TPS, semuanya sudah sesuai aturan," lanjutnya.
Sementara itu, Ketua KPPS TPS 901 Muhammad Faishol Nur, menyebutkan pencoblosan dimulai pukul 07.30 WIB. Ada beberapa yang tidak bisa memilih, terutama warga binaan dari luar provinsi.
"Petugas KPPS dan Linmas semuanya berasal dari lapas, dengan pendampingan dari Bawaslu," terang Faishol.
Selain itu, terdapat tiga narapidana kasus terorisme yang menggunakan hak pilihnya di TPS 905. Ketiganya dari Kota Malang dan Madura.
Pelaksanaan pemilu di lima TPS khusus ini mendapat apresiasi dari Sekda Kota Malang. Ia menyampaikan terima kasih kepada lapas. Karena telah memastikan terpenuhinya hak pilih warga binaan. (edr)
Sumber: