Polsek Sawahan Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024

Polsek Sawahan Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024

Polsek Sawahan saat menggelar Apel Kesiapan Pam TPS dan Serpas Pam TPS dalam rangka Pilkada 2024.--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Polsek Sawahan menggelar Apel Kesiapan Pam TPS dan Serpas Pam TPS dalam rangka Pilkada 2024. Apel yang dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polrestabes Surabaya, AKBP Teguh Santoso, ini berlangsung di halaman Mapolsek Sawahan pada Selasa pagi 26 November 2024.

BACA JUGA:Polsek Sawahan Pastikan Keamanan Gudang Logistik Pilkada 2024

BACA JUGA:Jumat Curhat Polsek Sawahan Ajak Warga Banyu Urip Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada

Dalam kesempatan yang sama, Kasat Samapta Polrestabes Surabaya menekankan pentingnya menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

"Saya mengimbau kepada seluruh personel untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama pelaksanaan Pilkada.Jalinlah komunikasi yang baik dengan seluruh pihak terkait," tegas AKBP Teguh Santoso.

Apel pagi yang berlangsung khidmat ini menjadi momentum penting dalam upaya menjaga kondusivitas wilayah menjelang pelaksanaan Pilkada.

BACA JUGA:Kapolsek Sawahan Jamin Keamanan Pilkada, Personel Siap Siaga

BACA JUGA:Polsek Sawahan Gelar Jumat Curhat, Warga Sampaikan Keluhan Terkait Kebisingan

Kegiatan apel diikuti oleh Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes, Koordinator Polsen Sawahan, AKP Dwi Darmi Rhayu, Padal Pam Kelurahan Polsek Sawahan, serta seluruh personel yang bertugas mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah hukum Polsek Sawahan.

"Apel ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh personel dalam melaksanakan tugas pengamanan Pilkada. Kami ingin memastikan bahwa seluruh proses pemungutan suara berjalan aman, lancar, dan demokratis," ujar Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes.

“Saya sangat mengapresiasi seluruh personel yang telah berpartisipasi dalam apel kesiapan ini," imbuhnya.

BACA JUGA:Polsek Sawahan Gencarkan Imbauan Bahaya Judi Online

BACA JUGA:Polsek Sawahan Siap Kawal Aksi Unjuk Rasa di PN Surabaya

"Semoga dengan persiapan yang matang, kita dapat melaksanakan tugas pengamanan Pilkada dengan baik dan sukses, mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan lancar dan demokratis,” terangnya.(mtr)

Sumber: