Hadiri HUT Ke-55, Polrestabes Surabaya: Memorandum Hadir untuk Seluruh Kalangan
Kabidhumas Polda Jatim Kombespol Dirmanto menyerahkan penghargaan ke Kasihumas Polrestabes Surabaya AKP Rina Shanty.-Alif Bintang-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Polrestabes Surabaya turut hadir memeriahkan acara HUT ke-55 Surat Kabar Harian (SKH) MEMORANDUM, Selasa 12 November 2024 di kantor Jalan Ketintang Baru III/91 Surabaya.
BACA JUGA:Meriahkan HUT Ke-55 Memorandum, Untag Surabaya: Teruslah Jadi Media Lintas Generasi
Kapolrestabes Kombespol Luthfie Sulistiyawan diwakili Kasatbinmas Kompol Joes Indra Lana dan Kasihumas AKP Rina Shanty Nainggolan mengucapkan selamat kepada Memorandum.
BACA JUGA:HUT Ke-55 Memorandum, Yona Bagus: Melalui Pemberitaan Berkualitas, Memberikan Kontribusi Positif
"Selamat ulang tahun yang ke-55 untuk Memorandum. Semoga semakin dipercaya oleh masyarakat dengan pemberitaan-pemberitaan yang selalu positif," kata Kompol Joes.
Sementara itu, Rina Shanty menambahkan bahwa dirinya mengaku sudah lama mengenal koran hukum dan kriminal ini.
Dan sepanjang itu, kata dia, Memorandum menjadi media yang terus berkolaborasi bersama kepolisian. Juga melengkapi seluruh kalangan.
BACA JUGA:Polres Pelabuhan Tanjung Perak Terima Penghargaan di HUT Ke-55 SKH Memorandum
"Dari dulu Memorandum itu ya selalu bersinergi dengan polisi dan Memorandum itu boleh dibilang berada di semua kalangan. Jadi Memorandum bukan hanya di high end, middle, atau low end, tapi berada di semua kalangan dan merangkul seluruh elemen," ucap Shanty.
BACA JUGA:HUT Ke-55, SKH Memorandum Ikut Mengedukasi Warga Jatim
"Sekali lagi kami ucapkan selamat ulang tahun yang ke-55, maju terus Memorandum, dan sejahtera bersama," sambung mantan kanit PPA Satreskrim Polrestabes Surabaya ini.
BACA JUGA:HUT Ke-55, Humas PT TPS Berharap Memorandum Bawa Kebermanfaatan
Sumber: