Polres Madiun Kota Latih 90 Pengemudi Soal Covid-19

Polres Madiun Kota Latih 90 Pengemudi Soal Covid-19

Madiun, Memorandum.co.id - Satlantas Polres Madiun Kota menggelar pelatihan bagi pengemudi angkutan umum. Pelatihan yang langsung diprakarsai Kapolres Madiun Kota ini digelar di gedung Bharamakota, Senin (20/4/2020). "Pelatihan berlangsung dalam 2 sesi," ujar Kanit Dikyasa, Aipda Sulaiman mandampingi Kasat Lantas Polres Madiun Kota, AKP Budi Cahyono. Sesi pertama diisi materi tentang Covid-19 oleh dr. Sukamto, Dokkes Polres Madiun Kota mulai pukul 08.00 wib - 09.30 wib. Sesi kedua diisi dr. Galuh dari Dokkes Polres Madiun Kota pukul 10.00 wib - 11.30 wib yang diikuti oleh 90 peserta pelatihan masing masing dari abang becak 30 orang, Kernet 10 peserta, sopir Taxi 24 orang, sopir truck 20 peserta dan Ojek 6 orang. "Kegiatan Dikmas Lantas tersebut dalam rangka mewujudkan situasi Kamseltibcar Lantas yang kondusif di wilayah hukum Polres Madiun Kota," pungkas Kasat Lantas AKP Budi Cahyono. Kegiatan tersebut langsung dilaporkan ke Dirlantas Polda Jatim dan Kapolres Madiun Kota kemudian ke Wadirlantas Polda Jatim dan PJU Ditlantas Polda Jatim.(alv)

Sumber: