Menkomdigi Meutya Hafid Tegaskan Komit Berantas Judi Online

Menkomdigi  Meutya Hafid Tegaskan Komit Berantas Judi Online

Menkomdigi Meutya Hafid--

“Saya harap apa yang sudah dilakukan bisa terus dilanjutkan dan saya yakin bu Meutya dengan pengalamannya sebagai ketua komisi I bisa memahami permasalahan dan tantangan kita ke depan.”

 

Tak hanya berkomitmen dalam memberantas judi online, Meutya juga  akan melanjutkan program Budi Arie lainnya, yaitu pemerataan akses internet dan perlindungan data pribadi.

 

Selain itu, dengan perubahan nama kementerian, Presiden Prabowo mempercayakan tugas baru pada Kemenkomdigi, “Kami mendapatkan tugas yang cukup berat karena ada penambahan nomenklatur, bahwa dalam pidato pertama Presiden Prabowo berkali-kali menyebut kata “Digital”, artinya Presiden memberikan perhatian khusus terhadap (akselerasi transformasi) digital,” pungkas Meutya.

 

Dalam menjalankan tugasnya memimpin Kemenkomdigi, Meutya didampingi oleh dua orang Wakil Menteri yaitu Angga Raka Prabowo dan Nezar Patria. (gus) 

Sumber: