Kota Batu Gratiskan Air Hingga Juni
Batu, Memorandum.co.id - Perumdam (Perusahaan Umum Daerah Air Minum) Among Tirto Kota Batu melakukan pembebasan biaya pelanggan untuk kategori rumah tangga 1 dan rumah tangga 2 hingga bulan Juni 2020. Ditaksir, ini senilai Rp 350 Juta. Dirut Perumdan Among Tirto Kota Batu Edy Sunaedi menyampaikan program ini terkait dengan pandemi Covid-19 yang dimaksudkan meringankan beban masyarakat Kota Batu. “Ini agar masyarakat tetap bisa bertahan menggunakan air untuk kebutuhan keseharian,” katanya. Disampaikan, untuk aturan pembebasan biaya denda terlambat dengan potongan 20 persen tetap berjalan hingga bulan April ini. “Pembebasan biaya akan diberlakukan pada bulan Mei kedepan,” terang pria yang akrab disapa Sokek ini, Selasa (14/4). Pembebasan biaya tidak berlaku pada kategori perusahaan dan restoran karena masih terbilang mampu dalam bertahan menghadapi pandemi yang ada. Walaupun pelanggan Perumdam Among Tirto nantinya digratiskan hingga bulan Juni namun diberikan batasan penggunaan air per hari sebanyak 25 meter kubik. Batasan tersebut telah dikalkulasikan sebelumnya dengan pemakaian normal rata-rata yang digunakan oleh satu KK dalam kurun waktu satu hari. “Kalau melebihi batas ya akan kami berikan punishment untuk membayar kelebihannya saja. Ini merupakan bentuk antisipasi agar pelanggan tidak semena-mena dalam pemakaian air," imbuh Sokek seraya mengatakan pelanggan tidak perlu takut menggunakan air seperti biasanya tapi tidak membuka kran air dengan jangka waktu lama bahkan sampai meluber. Disinggung terhadap jumlah pelanggan yang akan digratiskan oleh Perumdam, Sokek membeberkan dari 15 ribu pelanggan hanya akan menggratiskan 3.806 pelanggan yang berkategori rumah tangga 1 dan rumah tangga 2. Selain itu, bulan April ini pihaknya juga akan memberikan paket sembako sebanyak 500 paket untuk pelanggan yang memiliki pendapatan perkapita terkecil dengan perhitungan dari meteran penggunaan air. Terpisah, Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Batu Didik Machmud mengapresiasi upaya BUMD Kota Batu tersebut. “Ini langkah yang bagus. Dan lagi kami pesan pada Perumdam Among Tirto untuk mengawal dengan baik bantuan sembako yang diberikan sehingga tepat sasaran,” ujarnya. (arl/ari/day)
Sumber: