Cegah Covid-19, Kapolres Lamongan Pimpin Patroli Gabungan Halau Kerumunan

Cegah Covid-19, Kapolres Lamongan Pimpin Patroli Gabungan Halau Kerumunan

Lamongan, memorandum.co.id - Kapolres lamongan, AKBP Harun memimpin langsung patroli gabungan TNI-Polri dalam rangka menghalau kerumunan massa di tempat-tempat keramaian guna mencegah penyebaran virus corona (covid-19). Patroli gabungan diawali dengan apel bersama di Mapolres, tadi malam. Kapolres meminta seluruh personil yang terlibat agar melakukan dengan cara humanis terhadap masyarakat sehingga masyarakat bisa menerimah imbauan dengan baik. "Kita semua agar saling memback-up satu sama lain," pinta Harun. Sementara itu, Kabag Ops Kompol Slamet Suryanto menambahkan, patroli dilakukan sebagai tindak lanjut Vidcon 3 pilar Kamtibmas. "Kita melaksanakan maklumat Kapolri untuk memerintahkan kepada pengunjung cafe atau warung kopi untuk meninggalkan lokasi demi keselamatan seluruh masyarakat dari penyebaran virus corona," tegasnya. Patroli gabungan ini menyasar sejumlah lokasi seperti Caffe Barata Jl. Veteran, Berlian Caffe Jl. Lamongrejo, Rumah Kopi Jl. KH. Ahmad Dahlan, Nuk Caffe Jl. Suwoko, Kaffa Caffe Jl. Suwoko, Kencer Caffe Jl. Suwoko, Barata 73 Caffe Jl. Baru Kel. Sukomulyo, Warung miras Jl. Papandayan, Liek Caffe Jl. Andansari, Kedai 45 Caffe Jl. Andansari, Bringin Kopi Jl. Sunan Giri, Barata 73 Jl. Andansari, 24 Coffe & Juice Jl. Andansari, Basrah Caffe Jl. Basuki Rahmad, Sains Coffe Jl. Mastrip, Warkop Asev Jaya Jl. Mastrip. Kapolres menegaskan, patroli ini akan terus digalakkan oleh Polsek jajaran yang bersinergi dengan TNI dalam rangka menghalau kerumunan massa di tempat-tempat keramaian guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).(dri/har)

Sumber: