Bakti Religi Polsek Kalitidu Bersihkan Masjid

Bakti Religi Polsek Kalitidu Bersihkan Masjid

Bakti Religi Polsek Kalitidu Bersihkan Masjid--

BOJONEGORO, MEMORANDUM - Dalam rangka memaknai hari Bhayangkara ke-78, anggota Polsek Kalitidu Polres Bojonegoro melakukan bersih-bersih di Masjid.

Kegiatan Bhakti Religi yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 Wib s/d selesai berupa aksi peduli lingkungan dengan melakukan pembersihan masjid.

Kapolsek Kalitidu Saefudinuri menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian Peringatan HUT Bhayangkara Ke-78 dan menjelang perayaan hari Raya Idul Adha 2024.

“Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menghadirkan Polri di tengah masyarakat serta memperingati HUT Bhayangkara ke-78” Kata Kapolsek.

BACA JUGA:Kapolsek Kalitidu Berbagi Nasi Bungkus ke Abang Becak

BACA JUGA:Polsek Kalitidu Gelar Buka Puasa Bersama Anggota Bojonegoro Kampung Pesilat

Setelah apel, para peserta bersama-sama melakukan pembersihan di dalam dan di luar area di sekitaran Polsek Kalitidu.

Kapolsek menyebut kegiatan Bhakti Religi ini mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, dan juga menjadi momen penting dalam merayakan HUT Bhayangkara ke-78 dengan penuh makna.

“Kegiatan ini mencerminkan semangat kebersamaan dan kekeluargaan antara Polri dan masyarakat," tuturnya.(top)

Sumber: