Dibarengi Deklarasi Anti-Bullying, Pj Wali Kota Batu Buka Car Free Day

Dibarengi Deklarasi Anti-Bullying, Pj Wali Kota Batu Buka Car Free Day

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai membuka kembali CFD dan pelaksanaan deklarasi anti-bullying. -Biro Malang Raya-

BATU, MEMORANDUM - Sempat vakum 4 tahun, Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai menghidupkan kembali car free day (CFD) Kota Wisata Batu (KWB) dengan tema ‘Have More Fun and Save Our Earth’, di kawasan Jalan Sultan Agung Kota Batu, Minggu 9 Juni 2024.

Dalam CFD KWB hari pertama ini dimeriahkan dengan senam bersama seluruh ASN dan masyarakat. Juga diisi dengan aksi teatrikal launching ‘Gerakan Batu Anti-Bulying’ yang diikuti dengan penandatanganan banner putih oleh Pj Wali Kota, Sekda, Kemenag Kota Batu dan perwakilan aksi teatrikal yang diinisiasi oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Kota Batu.

BACA JUGA:Tangan Briptu RDW Diborgol dan Dikaitkan Tangga Lipat

Pj Aries menyampaikan tujuan menggelar kembali CFD KWB ini adalah kembali mengajak masyarakat untuk hidup dengan sehat, olahraga sekaligus membantu para UMKM untuk mempromosikan produknya.

“Kota Batu sangat luar biasa indah, tidak semua daerah memiliki potensi yang sama dengan kota ini. Maka kita harus bersyukur dan menikmati kesegaran udara pagi sekaligus mendukung para PKL membeli dagangannya untuk perputaran ekonomi di car free day,” kata Pj Aries.

BACA JUGA:Briptu FN Sempat Ancam Akan Bakar Anak agar Suami Pulang

Menurutnya, tujuan utama dilaksanakan kegiatan CFD KWB untuk membangkitkan kembali kepedulian masyarakat terhadap lingkungan melalui hari bebas kendaraan bermotor, sekaligus membudayakan kebiasaan berolahraga dan menggeliatkan ekonomi masyarakat dengan menghardirkan gerai dan pedagang kaki lima sekaligus juga sebagai ajang promosi produk UMKM maupun pertanian Kota Wisata Batu.

BACA JUGA:Polwan Bakar Suami di Mojokerto, Siapkan Botol Berisi Bensin

“Harapan kita, kedepannya untuk kegiatan CFD KWB dapat dilaksanakan secara rutin baik dalam jangka waktu tertentu maupun dalam peringatan-peringatan hari besar lainnya yang akan datang, karena kami melihat dampaknya sangat positif bagi masyarakat,” terang Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai.

Menyoal adanya deklarasi Hari Anti-Bullying, Pj Aries berharap kasus pada tanggal 31 Mei lalu adalah yang terakhir terjadi di Kota Batu. 

BACA JUGA:Ini Barang Bukti yang Diamankan dari Kasus Polwan Bakar Polisi di Mojokerto

“Pentingnya dibutuhkan kerja bersama, kolaborasi, dan meningkatkan komunikasi antara sekolah dan orang tua untuk bersama mendidik anak-anaknya ke pergaulan yang sehat. Sehingga hal-hal yang negatif dan belum saatnya mereka ketahui bisa ditekan seminimal mungkin,” katanya.

BACA JUGA:Kronologi Polwan Bakar Suami, Kondisi Terakhir Korban Seperti Apa? Ini Kata Kasi Humas Polres Mojokerto Kota

Selanjutnya, Agenda CFD KWB, minggu depan akan mengundang para seniman dan anak muda yang ingin menampilkan kreativitas seni dan budaya, agar bisa tampil di ruas jalan. Termasuk, mengundang pedagang lain untuk mulai berjualan pada pukul 06.00-10.00 WIB.

Sumber: