Awali Tugas, Kakanim Manado Terima Kunjungan Deputy Consul-General Australia di Makassar

Awali Tugas, Kakanim Manado Terima Kunjungan Deputy Consul-General Australia di Makassar

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado Rachmat SE menerima kunjungan Deputy Consul-General Australia di Makassar Mrs Philippa Armstrong dan Consular Officer Agung Kurniawan.-Sujatmiko-

MANADO, MEMORANDUM - Kepala Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I TPI Manado Rachmat SE didampingi Kasi Inteldakim Gusti Darmudin, Kasi Intaltuskim Fakhrurrozy, Kasi Tikim Kris Prana Bangun, dan Kasi Lantaskim Ready Ratag menerima kunjungan Deputy Consul-General Australia di Makassar Mrs Philippa Armstrong dan Consular Officer Agung Kurniawan.

Kunjungan ini sekaligus mengawali tugas dan tanggung jawab sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Meriahkan Ajang Mobile Intellectuality Property Clinic di Atrium Mega Mall

"Kunjungan konsuler Australia adalah dalam rangka untuk membangun hubungan dan kerja sama dengan Imigrasi Manado," ujar Rachmat.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Gelar Operasi Gabungan TIMPORA Kabupaten Minahasa

Lanjutnya, bahwa Kanim Manado menyampaikan ucapan terima kasih dan menyambut baik kunjungan konsuler Australia ini.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Mengikuti Kegiatan Operasi Gabungan TIMPORA Provinsi Sulut

“Kunjungan ini dalam rangka membangun hubungan dan kerja sama yang baik dengan Imigrasi Manado seperti yang sudah dilakukan dengan beberapa imigrasi lainnya,” ujar Rachmat.

BACA JUGA:Cegah Pelanggaran Keimigrasian, Imigrasi Manado Geber Operasi Jagratara

Mrs Philippa Armstrong juga menyampaikan bahwa kunjungan ini dimaksudkan dalam rangka kerja sama penanganan bencana, penegakan hukum, pariwisata, dan program beasiswa.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Melayani Kegiatan Eazy Passport di Tridharma Kwan Seng Ta Tie Kota Manado

Dalam kunjungan tersebut dilanjutkan dengan diskusi tentang prosedur keimigrasian dan penanganan/pemberian bantuan kekonsuleran kepada warga negara (WN) Australia yang mengalami permasalahan atau keadaan darurat di Indonesia khususnya di wilayah kerja Kanim Manado.

BACA JUGA:Kantor Imigrasi Manado Studi Tiru ke Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam

Dalam pertemuan tersebut Kepala Kantor Imigrasi Manado siap menjalin kerja sama, baik yang berkaitan dengan penanganan dan penegakan hukum dan lainnya, meskipun berdasarkan data keimigrasian Kanim Manado sejak pandemi Covid 19 hingga saat ini untuk WNA Australia yang melakukan pelanggaran keimigrasian nihil.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Buka Layanan Paspor Simpatik di Akhir Pekan

Di akhir kunjungan kedua belah pihak saling bertukar cendera mata dan foto bersama. (*)

Sumber: