Pelatihan Budidaya Ikan Bangun Harapan Warga Penambangan

Pelatihan Budidaya Ikan Bangun Harapan Warga Penambangan

Pelatihan budidaya ikan tawar di Balai Desa Penambangan, Balongbendo, Sidoarjo.-Biro Sidoarjo-

SIDOARJO, MEMORANDUM - Dalam rangka Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 tahun 2024 Kodim 0816/Sidoarjo, pelatihan budidaya ikan tawar digelar dengan semangat mempererat jaringan komunitas. Kegiatan ini digelar di Balai Desa Penambangan, Kecamatan Balongbendo, Senin 20 Mei 2024.

Kegiatan ini dipimpin Sophie Maya Puspitasari dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini tidak hanya dihadiri oleh Sophie Maya Puspitasari, namun juga dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Danramil 0816-10/Balongbendo, Kapten Inf Hendro Sugiono SH, serta Dika dari Dinas Perikanan Kabupaten Sidoarjo. 

Turut hadir pula Kepala Desa Penambangan H Helmy Firmansyah, Nadira dari BPJS Kabupaten Sidoarjo, Babinsa Penambangan, Babinkamtibmas Penambangan, Sekretaris Desa, dan Perangkat Desa Penambangan, serta perwakilan warga Desa Penambangan sekitar 50 orang.

Sambutan hangat dari Kades Penambangan H. Helmy Firmansyah membawa semangat untuk terus mengembangkan potensi desa. “Saya merasa sangat bangga dan bersyukur atas kesempatan yang diberikan kepada kita semua untuk menggelar kegiatan sosialisasi Pelatihan Budidaya Ikan Tawar dalam rangka Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 tahun 2024 Kodim 0816/Sidoarjo hari ini," ujarnya.

BACA JUGA:TNI dan Warga Gotong Royong Bangun Jalan

Dikatakan, sosialisasi ini bukan hanya sekadar kegiatan biasa, namun merupakan langkah nyata dalam memajukan sektor perikanan di Desa Penambangan. "Budidaya ikan tawar bukan hanya memberikan harapan baru bagi para petani dan warga desa, tetapi juga menjadi salah satu solusi dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan di masa depan," jelasnya. 

Danramil 0816-10/Balongbendo, Kapten Inf Hendro Sugiono, SH menekankan pentingnya kerja sama dalam memajukan wilayah, “Dengan adanya kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah, Instansi terkait, tokoh masyarakat, dan seluruh elemen masyarakat, saya yakin kita akan mampu meraih hasil yang optimal dari pelatihan ini. Saya juga mengajak seluruh peserta untuk aktif  bertanya dan berdiskusi agar kita bisa saling menguatkan dan memperkaya pengetahuan kita tentang budidaya ikan tawar," ujarnya.

Semoga, lanjut Danramil, sosialisasi ini dapat menjadi awal yang baik untuk mengembangkan potensi perikanan di Desa Penambangan. "Mari kita jadikan momentum ini sebagai tonggak sejarah dalam perjalanan pembangunan desa kita. Terima kasih atas partisipasi dan perhatiannya. Selamat mengikuti sosialisasi ini, semoga kita semua mendapatkan manfaat yang besar," tambahnya.

Dika dari Dinas Perikanan Kabupaten Sidoarjo turut memberikan pandangan tentang pentingnya sektor perikanan dalam pembangunan lokal. “Sebagaimana yang kita ketahui bersama, sektor perikanan memegang peranan penting dalam pembangunan lokal, terutama di daerah-daerah seperti kita yang memiliki potensi sumber daya alam yang melimpah. Perikanan tidak hanya memberikan kontribusi dalam menyediakan pangan yang bergizi bagi masyarakat, tetapi juga menciptakan lapangan kerja serta meningkatkan ekonomi lokal," ujarnya.

BACA JUGA:Satgas TMMD Ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Bersama Warga Penambangan Bergotong-royong Perbaiki Jalan Makam Desa

Melalui kegiatan sosialisasi ini, lanjut dia, kita semua dapat lebih memahami betapa pentingnya peran sektor perikanan dalam pembangunan desa dan daerah. Budidaya ikan tawar yang menjadi fokus dalam acara ini merupakan salah satu contoh nyata bagaimana kita dapat memanfaatkan potensi lokal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Paparan yang informatif juga disajikan Nadira dari BPJS Tenaga Kerja tentang jaminan kesehatan bagi pedagang, wirausaha, dan petani. Sedang Sophie Maya Puspitasari dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jatim memberikan paparan mengenai budidaya ikan air tawar dan pengolahannya, yang tidak hanya bermanfaat untuk ketahanan pangan, tetapi juga untuk meningkatkan penghasilan keluarga.

Acara ini tidak hanya sekadar pelatihan, tetapi juga simbol dari komitmen bersama untuk membangun desa yang lebih baik, lebih mandiri, dan lebih sejahtera. Semangat kolaborasi dan pembelajaran yang diperlihatkan diyakini akan menjadi modal berharga dalam menatap masa depan yang lebih cerah bagi Desa Penambangan.(sbo/jok)

Sumber: