BOJONEGORO, MEMORANDUM - Polsek Padangan Jajaran Polres Bojonegoro menggelar acara nonton bareng (Nobar) pertandingan semifinal piala asia U 23 antara Tim Nasional Indonesia melawan tim Uzbekistan bertempat di halaman Mapolsek Padangan Kecamatan Padangan Kabupaten Bojonegoro, Senin, 29 April 2024, malam.
Acara Nonton Bareng tersebut di hadiri oleh Kapolsek Padangan , Camat Padangan, Danramil Padangan yang diwakili oleh Bataud, para Kanit, Panit, Anggota Polsek Padangan dan sejumlah penonton dari masyarakat setempat.
BACA JUGA:Forkopimda Tulungagung bersama Ribuan Masyarakat Nobar Semifinal AFC U-23
BACA JUGA:Copet Gagal Beraksi di Nobar Balai Kota Surabaya
Kapolsek Padangan Kompol Hufron Nurrochim. SH. MM mengatakan bahwa kegiatan nonton bersama merupakan bentuk dukungan kami kepada Tim Nasional Indonesia agar bisa melangkah ke babak selanjutnya tentunya dwngan mengajak seluruh masyarakat mendukung Timnas melangkah menjadi juara.
" Nonton bareng dengan masyarakat diharapkan moment ini dapat meningkatkan semngat Nasinalisme " ujar Kapolsek
" Kita berikan dukungan penuh walaupun timnas Indonesia kalah dari tim Uzbekistan namun seluruh penonton nobar gabungan dari anggota Polsek, kecamatan, Koramil dan masyarakat tetap konsisten memberikan dukungan hingga pwrtandingan berakhir. " tutup Kapolsek