Kapolres Jember Rangkul Wakil Rakyat

Rabu 26-02-2020,06:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Jember, Memorandum.co.id - Langkah cepat Kapolres Jember AKBP Aris Supriyono SIK MSi untuk melakukan anjangsana dan silaturahmi dengan elemen forkompimda dan jajaran TNI serta tokoh masyarakat di Jember. Langkah ini selalu dilaksanakan untuk mengajak dan semua elemen masyarakat, mengajak menjaga stabilitas keamanan di tahun politik pemilihan kepala daerah Bupati dan Wakil Bupati 2020. Silaturahmi ke gedung DPRD Jember ditemui Ketua DPRD Kabupaten Jember M Itqon Syauqi dan Wakil Ketua Abdul Halim dan Dedy Dwi Setiawan, David Handoko Seto, Agusta Jaka Purnama, dan Siswono. "Silaturahmi dan bertemu dengan wakil rakyat di DPRD, yang tidak lain untuk membangun komunikasi dan koordinasi menggandeng elemen masyarakat tanpa terkecuali karena keterbatasan jumlah anggota dengan jumlah masyarakat Jember yang luar biasa," ujar AKBP Aris Supriyono, Selasa (25/2) Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Jember M Itqon Syauqi mengatakan, bahwa pihaknya melihat langkah Kapolres Jember AKBP Aris Supriyono sangat luar biasa. "Untuk itu kami senantiasa mendukung kondusivitas keamanan di Jember dan harapan saya beliau bisa segera beradaptasi dengan lingkungan agar mengenal karakter masyarakat Jember yang sangat khas dan unik ini"terang ketua DPRD kabupaten Jember. Masih kata M Itqon Syauqi, bahwa Polri merupakan garda terdepan, untuk menjaga dan pengamanan pesta demokrasi dalam Pilkada Bupati dan Wakil Bupati. “Tentunya merangkul dukungan dari segenap unsur elemen masyarakat,” pungkas M Itqon Syauqi. Salah satu tokoh agama Saiful Rizjal (Gus Sef), pengasuh Pondok Pesantren Putri Assidiqi Talangsari, mengatakan Polri akan lebih menjadi kebanggaan warganya apabila bisa membaur dengan semua lapisan masyarakat. “Termasuk di lingkungan ponpes,” singkat Gus Sef. (edy/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait