Mohammad Abdhalul Farizi, selaku Pegiat Media Sosial mengatakan bahwa konten kreatif di era digital merupakan konten yang disajikan dengan inovasi yang menarik.
“Konten kreatif merupakan konten yang disajikan dengan format inovatif, menarik, dan unik, sehingga mampu memberikan kesan tersendiri bagi para audiens,” katanya.
“Namun, dengan begitu banyaknya konten kreatif yang tersedia di internet, para kreator konten juga dihadapkan pada persaingan yang ketat. Untuk menonjol,” jelasnya.
“Mereka perlu memastikan konten mereka tidak hanya menarik secara visual, tetapi juga memiliki pesan atau cerita yang kuat. Konten kreatif yang berhasil adalah yang dapat menghibur, memotivasi, atau mempengaruhi audiensnya,” pungkasnya. (*)