SURABAYA, MEMORANDUM-Polsek Wonocolo menggelar patroli objek vital dengan menyambangi kantor sekretariat penyelenggara Pemilu 2024 dalam rangka Operasi Mantap Brata, Jumat 17 November 2023.
Kompol M. Soleh,selaku Kapolsek Wonocolo memimpin langsung patroli tersebut. Kehadiran Kapolsek disambut langsung oleh ketua Panwascam bapak Paryono didampingi anggota Panwascam.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman, sejuk, damai, dan kondusif menjelang tahapan Pemilu 2024.
BACA JUGA:Bertahap, Disdikbud Kota Mojokerto Realisasi Pembangunan Galeri Bung Karno
"Melalui Operasi Mantap Brata 2024, kami akan terus berupaya untuk menjaga keamanan, terutama pada obyek vital seperti kantor penyelenggara Pemilu yang ada di wilayah hukum Polsek Wonocolo," katanya.
BACA JUGA:FR-PTM Dinkes Kabupaten Malang Peringati Hari Kesehatan Capai Rekor MURI
Kapolsek juga berpesan kepada jajaran Panwascam Wonocolo untuk selalu waspada dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas yang dapat terjadi menjelang Pemilu 2024.
"Kami berharap, Panwascam Wonocolo dapat bekerja sama dengan aparat kepolisian untuk menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024," harap Kapolsek.
Sementara itu, Ketua Panwascam Wonocolo Paryono menyambut baik kehadiran Kapolsek Wonocolo dalam kegiatan patroli tersebut. Paryono mengatakan bahwa patroli tersebut merupakan bentuk dukungan dan sinergitas antara Panwascam Wonocolo dengan aparat kepolisian dalam menjaga keamanan menjelang Pemilu 2024.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan patroli ini. Ini merupakan bentuk dukungan dan sinergitas yang baik antara Panwascam Wonocolo dengan aparat kepolisian," kata Paryono.
"Kami akan selalu waspada dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas yang dapat terjadi menjelang Pemilu 2024," tegas Paryono.(mtr)