Surabaya, Memorandum - Aksi Paskibraka SMA Muhammadiyah 4 Kemlaten, Amateratsu benar-benar memukau pengunjung pameran travel Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 di Royal Plaza, Sabtu (16/9).
Terbukti, aksi siswa kelas 10 itu sudah ditunggu oleh guru, orangtua siswa, pengunjung. Bahkan, gerakan yang ditunjukkan di atas panggung diabadikan menggunakan HP hingga selesai.
Kompak dan rancak, tanpa kesalahan sedikitpun dari setiap gerakan dan menguasai panggung. Sebagai ganjarannya, selesai spontan mendapatkan tepuk tangan dari penonton.
"Ini pertunjukan kali pertama tampil di atas panggung dan ditonton pengunjung pameran Memorandum Umrah Holiday Expo," kata Teisha, salah satu peserta Paskibraka SMA Muhammadiyah 4 Kemlaten kepada Memorandum.
Keisha mengungkapkan, untuk persiapan tampil di acara ini harus latihan setiap hari selama dua minggu. Biasanya latihan setiap seminggu sekali, yakni hari Sabtu. "Nervous sih, tapi alhamdulillah akhirnya dijalani dengan baik setiap gerakan," tutur Teisha.
Sekolah Muhammadiyah 4 Kemlaten bukan hanya menampilkan Pakibraka, tetapi juga mempertunjukkan siswanya dengan Tari Remo, Bela Diri Tapak Suci. Dan terakhir penampilan Wushu siswa SD Muhammadiyah Kreatif 16. Semuanya menunjukkan keahliannya yang berhasil memukau pengunjung. (rio)