Gol Paulo Victor Hindarkan Persebaya dari Kekalahan

Minggu 23-07-2023,17:53 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Laga antara Persebaya vs Rans Nusantara FC di Stadion Gelora Bung Tomo pada Minggu (23/7/2023) sore dipimpin oleh wasit Yudi Nurcahya. Pada awal babak, Persebaya langsung berinisiatif menyerang. Peluang berbahaya tercipta dari M Iqbal pada menit ke 14, dari umpan pendek satu dua antar pemain, namun sayang tendangan M Iqbal masih pelan menyamping disisi kanan gawang lawan. Pada menit ke 19, Rans Nusantara hampir mencetak gol. Tendangan volly didalam kotak pinalti pemain no 11 Abdul Rahman masih bisa ditepis Ernando Ari. Persebaya berhasil unggul 1-0 pada menit 25 melalui Kadek Raditya setelah menerima umpan tendangan bebas Ze Valente. Keunggulan Persebaya tidak bertahan lama. Empat menit berselang melalui skema tendangan bebas cepat, Tavinho yang bebas disisi kanan pertahanan Persebaya melakukan sprint dan langsung berhadapan dengan penjaga gawang. Tendangan kerasnya pun tak mampu dihalau Ernando Ari. Skor sama kuat 1-1. Menjelang turun minum, Rans berbalik unggul 2-1 melalui Abdul Rahman. Setelah memanfaatkan kesalahan pemain belakang Persebaya. Dibabak kedua Persebaya melakukan pergantian pemain untuk bisa menyamakan kedudukan. Salman Alfarid digantikan Nuri Fasya, Ripal Wahyudi digantikan M Hidayat, M Iqbal digantikan Kasim Botan dan Ze Valente digantikan Toni Firmansyah. Gol yang dinanti-nanti akhirnya tercipta dimenit 80. Melalui skema counter attack, Kasim Botan yang berhasil lolos memberikan umpan matang ke Paulo Victor. Tanpa ampun Paulo Victor melewati penjaga gawang dan dengan mudahnya memasukkan bola. Game on Persebaya 2 vs 2 Rans Nusantara. Gol Paulo Victor membangkitkan semangat para pemain Persebaya. Pemain pengganti hampir saja membawa Persebaya unggul, namun sayang tendangannya berhasil di tepis kiper Rans Hilman Syah. Tambahan waktu 4 menit yang diberikan wasit tak mampun dimanfaatkan kedua tim untuk mencetak gol. Dengan hasil seri Persebaya bertengger di posisi 11 klasmen sementara.(rid/ziz)

Tags :
Kategori :

Terkait