Surabaya, memorandum.co.id - Persebaya akan genap berusia 96 tahun pada 18 Juni 2023. Dalam anniversary ke-96 tahun ini, Persebaya merayakannya dengan beruji coba melawan tim ibu kota Persija Jakarta. Pertandingan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (18/6/2023). Pelatih Persebaya Aji Santoso bersuara terkait anniversary ke- 96. Ia berharap teman-teman bonek yang akhir-akhir ini menunjukkan progres mendukung dengan sangat baik, sportif, tidak gampang emosi. "Mudah-mudahan akan kami imbangi dengan InsyaAllah kami berusaha semaksimal mungkin untuk juara," kata Aji. Pelatih asal Malang ini menganggap kehadiran bonek sangat penting karena mereka mendukung dengan sangat luar biasa dan banyak yang sudah menunjukkan sikap semakin dewasa. "Kami akan berusaha maksimal untuk menyenangkan warga Surabaya terutama bonek, dan bonita," ucapnya. Musim depan, liga 1 ‘digempur’ pelatih asing. Hanya tiga tim liga 1 yang menggunakan pelatih lokal termasuk Aji Santoso yang menukangi Persebaya. Walaupun dikepung pelatih asing, Aji tak gentar karena setiap pelatih pasti percaya terhadap tim dan materi pemain yang ada. Ia mengaku akan berusaha mencapai target juara meski itu tidak mudah. Ia melihat tim-tim lain juga bagus dan yang target juara tidak Persebaya saja. Ada beberapa tim papan atas yang menargetkan juara. "Menurut saya kompetensi akan lebih seru. Tetapi kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mewujudkan target," pungkas Aji. (rid/ono)
Aji Yakin Persebaya Juara di Anniversary Ke-96 Tahun
Sabtu 17-06-2023,20:55 WIB
Reporter : Eko Yudiono
Editor : Eko Yudiono
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,21:41 WIB
PDI-P Menang di 21 Pilkada se-Jatim Amanah Besar Penuh Tanggung Jawab
Jumat 29-11-2024,18:51 WIB
Dharmahusada Indah Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung
Jumat 29-11-2024,21:01 WIB
Empat Koruptor Bank Pemerintah di Kabupaten Malang Dijebloskan ke Penjara
Jumat 29-11-2024,23:43 WIB
Dandim Jember Tinjau Langsung Jalan Bandealit yang Ambles Akibat Hujan Deras
Terkini
Sabtu 30-11-2024,18:16 WIB
Alfamidi dan DKUPP Kota Probolinggo Gelar Sosialisasi dan Kurasi UMKM
Sabtu 30-11-2024,17:34 WIB
Kwarda Jatim Bangun Insan Muda Peduli Sosial Serta Perkuat Wawasan Kebangsaan untuk Menjaga Keutuhan NKRI
Sabtu 30-11-2024,17:15 WIB
Amankan Pelaku, Polisi Dalami Motif WNA Belgia Tusuk Alat Vital Korban dengan Gagang Obeng
Sabtu 30-11-2024,16:22 WIB
Hampir Sebulan Ujicoba QR Code Pertalite di Tuban, Konsumen Sambut Antusias
Sabtu 30-11-2024,15:39 WIB