Surabaya, memorandum.co.id - Bertempat di Balai RW 03, Jalan Ketintang Baru 15/12 A Surabaya, Kapolsek Gayungan Kompol Trie Sis Biantoro menggelar Jumat Curhat dalam rangka menjaring aspirasi warga, Jumat (26/5/2023) Kegiatan tersebut sebagai sinergitas tiga pilar Kecamatan Gayungan bersama warga masyarakat. Sekaligus sebagai penyambung aspirasi masyarakat tentang permasalahan yang berkembang sehingga dapat terselesaikan. Kapolsek Gayungan Kompol Trie Sis Biantoro mengimbau warga untuk bekerja sama dan bersinergi dengan tiga pilar dalam menciptakan harkamtibmas. Khususnya di wilayah kelurahan Ketintang yang aman dan kondusif. "Mengantisipasi kerawanan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Gayungan dengan dilaksanakan patroli, baik yang terbuka maupun tertutup atau kring serse,"papar Kompol Trie Sis Biantoro. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Sumirin, pengurus RW 3 menanyakan kiat menangkal kenakalan remaja seperti tawuran,geng motor. "Supaya anak-anak kita terhindar dari kenakalan remaja tersebut," kata dia. Kapolsek menjelaskan komponen yang paling utama adalah pencegahan dimulai dari keluarga dulu. Kedua menjaga dan mengawasi pergaulan anak anak di lingkungan warga tempat tinggal. Ketiga tugas polisi tindakan preventif. "Ini melalui bimbingan dan penyuluhan bhabinkamtibmas. Anggota patroli terbuka di jam rawan terjadinya tindak pidana saat malam hari,"jawab Kompol Trie. (mtr/udi)
Jumat Curhat Polsek Gayungan, Warga Minta Kiat Cegah Kenakalan Remaja
Jumat 26-05-2023,17:49 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 24-01-2026,19:59 WIB
Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota Gelar Seminar Parenting Dorong Keluarga Tangguh Berkarakter
Sabtu 24-01-2026,20:12 WIB
Bupati Situbondo Sebut 1.500 Jiwa Terisolir Akibat Jembatan Putus Diterjang Banjir Bandang
Minggu 25-01-2026,08:54 WIB
Karir Moncer Dua Mantan Kapolrestabes Surabaya Peraih Adhi Makayasa, Pernah Bikin Ciut Nyali Pelaku Kejahatan
Sabtu 24-01-2026,22:27 WIB
PTMSI Kota Madiun Hidupkan Kembali Tenis Meja Lewat Turnamen DPRD
Minggu 25-01-2026,06:23 WIB
Patroli Wilayah, Satlantas Polres Kediri Kota Bantu Atasi Pohon Tumbang
Terkini
Minggu 25-01-2026,17:42 WIB
Persebaya Tampil Superior di Kandang PSIM Yogyakarta Menang 3-0
Minggu 25-01-2026,17:10 WIB
Kapolres Kediri Beri Motivasi Peserta Binlat Karakter Jati Diri Bangsa
Minggu 25-01-2026,17:01 WIB
Ratusan Desa di Pasuruan Kesulitan Bangun Koperasi Merah Putih
Minggu 25-01-2026,16:46 WIB
Sembunyikan Sabu 45,76 Gram di Lampu Bohlam, Dua Pengedar Diciduk
Minggu 25-01-2026,16:35 WIB