Ponorogo, memorandum.co.id - Tablig Akbar bersama Gus Miftah dan konser Didi Kempot dihadiri ratusan ribu warga di Alun- Alun Ponorogo, Selasa (10/12) malam. Sekitar 317 personel gabungan diterjunkan dalam pengaman konser.
Hadir juga Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, Kapolres Ponorogo AKBP Arif Fitrianto, dandim dan seluruh Forpimda Kabupaten Ponorogo.
Gus Miftah ceramah dengan gaya kocak menambah suasana semakin meriah. Lalu ada selawat nabi disuarakan dengan kompak oleh semua pengunjung, termasuk penggemar Didi Kempot.
Pukul 21.15 Didi Kempot berjalan naik panggung dan penggemar menyambut dengan gempita. Alunan musik yang dipadu suara merdu Didi Kempot mampu menghibur puluhan ratusan ribu penonton.
Puncak acara saat Bupati Ipong diminta Didi Kempot untuk naik panggung duet dengan sebuah lagu favorit berjudul Banyu Langit yang ditunggu-tunggu penonton. Sekitar pukul 24.00 acara ditutup.
Kapolres AKBP Arief Fitrianto mengatakan meski banyak masyarakat yang datang, kondisi tetap aman, lancar tanpa kendala apapun. " Terima kasih kepada semua masyarakat yang hadir bisa damai, rukun dan menjaga kekompakan keamanan," urainya. (ji/alv/ack/mt)