Gresik, memorandum.co.id - Satu unit mobil terbakar saat mogok di Jalan Raya Desa Sumengko, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Rabu (1/3/2023). Kebakaran diduga akibat percikan api dari kelistrikan yang menyambar area tangki bahan bakar. Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekira pukul 12.40 siang. Mobil Suzuki Carry bernopol S 1734 OE yang dikemudikan Warno (55) warga Jrebeng, Kecamatan Krian, Sidarjo, sempat mogok. Mobil tersebut dalam perjalanan pulang ke Sidoarjo. Saat mogok, korban berinisiatif memperbaiki kendaraannya yang mengalami gangguan. Ternyata, kurangnya pengamanan kabel menuju bahan bakar memicu percikan api. "Timbulnya percikan api dalam tangki bahan bakar mobil memicu kebakaran yang dengan cepat membesar dan merambat ke bagian lain," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Pemkab Gresik, Agustin Halomoan Sinaga. Material yang memang mudah terbakar membuat kobaran api dengan cepat membesar. Seketika lidah api melahap kerangka mobil. Korban Warno lalu menghubungi DPKP Gresik. Petugas damkar langsung bergegas ke lokasi melakukan pembasahan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden amukan si jago merah kali ini. Korban berhasil menyelamatkan dini menjauh dari kobaran api. "Kebakaran menghanguskan seluruh kerangka mobil tersebut. Selain itu barang lin yang ikut terbakar yakni dompet beserta HP. Di dalamnya berisi uang tunai sekitar Rp 900 ribu," tutup mantan Kepala Dinas Parekrafbudpora Pemkab Gresik tersebut.(and/har)
Apes, Perbaiki Mobil Mogok Malah Terbakar
Rabu 01-03-2023,18:37 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Heroik, Aksi Kapolsek Bubutan Selamatkan Pelaku Curanmor dari Amuk Warga Margorukun
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Selasa 20-01-2026,18:45 WIB
Kasus Dugaan Penipuan Trading Crypto, Dua Influencer Dilaporkan ke Polda Jatim
Terkini
Rabu 21-01-2026,17:49 WIB
Akademisi Soroti Keberlanjutan Tata Kelola Usai OTT Wali Kota Madiun
Rabu 21-01-2026,17:48 WIB
Bupati Sampang Diperiksa di Kejati Jatim, Kajati Tegaskan untuk Klarifikasi
Rabu 21-01-2026,17:36 WIB
Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,17:28 WIB
Kampung Bakat Sonokwijenan Surabaya Jadi Wadah Inspiratif Penyaluran Bakat Anak
Rabu 21-01-2026,17:24 WIB