Lokasi penganiayaan di indekos Jalan Candi Lontar. Surabaya, memorandum.co.id - Dipicu uang hasil penjualan rumah, seorang warga Jalan Candi Lontar dibacok mantan suami istrinya, Sabtu (28/1/2023) malam. Korban Lukman Hakim (28), mengalami luka tuka tusuk senjata tajam (sajam) dan harus dilarikan ke rumah sakit setempat. Informasi yang dihimpun memorandum.co.id, penganiayaan itu dilakukan oleh pria berinisial AIN, mantan suami dari istri korban. AIN sudah resmi cerai sejak 7 tahun silam. Kemudian sekitar 5 tahun lalu, mantan istri AIN menikah dengan Lukman. Diduga kejadian ini dipicu karena terduga pelaku menagih utang kepada istrinya. "Tiba tiba datang ke sini. Dari nadanya menagih utang ke istri saya. Saat itu saya menyela ada apa mas? Datang ke sini. Ia langsung bilang kepada saya, jangan ikut ikut kamu ini urusan saya," kata korban Pada saat itu, korban menegaskan bahwa ia tidak punya uang untuk bayar utang tersebut. Bahkan mengaku juga baru saja mengadaikan motornya untuk kebutuhan sehari hari. "Dan saya jelaskan aku gak punya uang mas. Dia malah emosi dan ambil pisau yang ada di rak dapur dan ditusukkan kepada saya," ungkapnya. Diketahui utang yang dimaksud adalah uang hasil penjualan rumah ketika istri korban masih berstatus suami istri dengan AIN. Namun hal itu ditepis istri korban bahwa awalnya itu bukan utang, namun pembagian hasil penjualan rumah beberapa tahun silam. "Dulu waktu masih berstatus suami-istri, rumah mantan suami dijual senilai Rp 400 juta. Saya dapat Rp 20 juta untuk kehidupan sehari hari karena mantan suami saya dipenjara. Dan itu adalah uang untuk menafkahi saya," kata istri korban. Namun semenjak cerai 7 tahun lalu, mantan suami tersebut mengeklaim uang yang telah diterima mantan istrinya adalah sebagai utang. "Bahkan sering ke kos sini untuk nagih utang. Kemarin-kemarin biasa aja, nggak ada masalah. Tiba tiba saat kejadian itu dia ambil pisau ditusukkan ke suami saya," ungkap istri korban yang sudah menikah sejak 5 tahun silam. Akibat kejadian penganiayaan ini korban melaporkan ke Polsek Lakarsantri. (alf)
Penusukan Warga Lontar Dipicu Uang Hasil Penjualan Rumah
Minggu 29-01-2023,15:41 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB
Atlet Ngawi Raih Medali Emas di Kejuaraan Dunia Abu Dhabi World Pencak Silat Championship 2024
Kamis 26-12-2024,14:22 WIB
Tabrakan Dua Motor di Cerme, Seorang Ayah Meninggal Dunia
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Kamis 26-12-2024,16:01 WIB
Ini Penjelasan Kejati Jatim Terkait Insiden Tembakan ke Udara Kajari Kabupaten Kediri
Terkini
Jumat 27-12-2024,11:51 WIB
Hari Ketujuh Ops Lilin Semeru 2024, Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Terpantau Lancar
Jumat 27-12-2024,09:47 WIB
Tingkatkan Kinerja Pelayanan, Polresta Banyuwangi Gelar Opsnal dan Pembinaan
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Kamis 26-12-2024,20:38 WIB
Lokomotif KA Wijaya Kusuma Terbakar, KAI Daop 8 Surabaya Mohon Maaf
Kamis 26-12-2024,20:30 WIB