Lamongan, memorandum.co.id - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pemkab Lamongan tidak berani memeriksa laporan keuangan pengusaha. Sebab, tidak ada pegawai Bapenda yang punya lisensi untuk melakukan pemeriksaan. "Belum ada pegawai Bapenda yang memiliki lisensi untuk memeriksa laporan keuangan bulanan mereka," jelas Kepala Bidang Pelayanan dan Penagihan, Bapenda Pemkab Lamongan, Samsul Hadi. Adanya lisensi pemeriksaan tersebut bertujuan untuk memeriksa laporan keuangan dari wajib pajak secara real atau nyata. "Jadi pengusaha tidak bisa membohongi rekap laporan keuangan bulanannya. Karena sudah ada pegawai yang berkompeten memeriksa keuangan mereka," tambahnya. Selain lisensi di bidang pemeriksaan, Bapenda juga belum memiliki pegawai lisensi juru sita. Baru akhir tahun ini Bapenda merekomendasikan dua pegawainya untuk mengikuti lisensi penilaian. "Juru sita itu ketika diperiksa larinya ke penagihan paksa oleh pengusaha. Ada yang disita dan ada pembekuan rekening. Nah di situ kami belum berani. Untuk tahun ini baru dua pegawai yang akan diikutkan lisensi penilaian ," terangnya.(dri/har)
Pegawai Bapenda Lamongan Tidak Berani Periksa Keuangan Pengusaha
Senin 12-12-2022,17:39 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu
Selasa 26-11-2024,08:51 WIB
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Kota Blitar Terima Laporan Pembagian Uang, Sembako dan Brosur Kampanye Ibin-Elim
Terkini
Selasa 26-11-2024,21:49 WIB
Polres Batu Perketat Pengamanan Distribusi Logistik Pilkada 2024
Selasa 26-11-2024,20:37 WIB
378 Lembar Surat Suara Rusak Pilkada 2024 Dimusnahkan
Selasa 26-11-2024,20:28 WIB
Polrestabes Surabaya Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Pilkada, Ada Promo Makan Bergizi Gratis Menanti
Selasa 26-11-2024,20:17 WIB
KPU Kabupaten Kediri Musnahkan Surat Suara Sisa dan Rusak, Lomba Selfie bagi Pemilih di TPS
Selasa 26-11-2024,19:59 WIB