Surabaya, memorandum.co.id - Melewati jalan berlubang, dump truck nopol L 9416 UR, yang disopiri Hariono (40), warga Jalan Lamongan Pucuk, Kelurahan Gempol Madu, Kecamatan Pucuk, Lamongan, terguling di Jalan Tambak Osowilangon, Minggu (27/11/2022). Akibatnya, muatan pupuk urea tumpah ke jalan. Selain itu juga kejadian itu menyebabkan arus lalu lintas macet. "Sopir berhasil menyelamatkan diri. Hanya saja muatannya pupuk urea tumpah ke jalan," kata Minardi, anggota Satpol PP Surabaya. Informasi yang dihimpun, kejadian bermula pagi itu truk baru keluar dari gudang dan melaju dari timur ke barat Jalan Tambak Osowilangon. Sampai di lokasi, tepatnya di depan pergudangan Shopee, melintasi jalan berlubang, sehingga membuat per truk patah dan terguling ke kanan jalan. "Truk terguling karena melintasi jalan berlubang yang cukup dalam," jelas Minardi. Terpisah, Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya Iptu Supriyadi membenarkan adanya kecelakaan tunggal tersebut. Hanya saja tidak ada laporan yang masuk ke mako. "Tidak ada laporan yang masuk. Biasanya anggota BPBD Surabaya yang menangani dan kalau tidak ada korban tidak melapor ke polisi," kata Suryadi. (rio)
Lewati Jalan Berlubang, Dump Truck Muat Pupuk Terguling
Minggu 27-11-2022,19:33 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 26-01-2026,16:22 WIB
Kunci Adaptasi Cepat Pedro Matos Bersama Pemain Persebaya
Senin 26-01-2026,15:45 WIB
Targetkan 284 Titik, Pembangunan Koperasi Merah Putih di Nganjuk Terganjal Standarisasi Lahan
Senin 26-01-2026,08:27 WIB
Sambut Peserta DISWAY Explore Business with Dahlan Iskan di Gresik, Wabup Alif Pastikan Kemudahan Investasi
Senin 26-01-2026,11:10 WIB
APBD 2027 Kota Madiun Difokuskan Akselerasi Visi Akhir RPJMD, Ekonomi Hijau Jadi Penopang Utama
Senin 26-01-2026,17:37 WIB
Remehkan Panggilan Sidang, Majelis Hakim Perintahkan JPU Panggil Paksa Kadisdik Jatim Aries Agung Peawai
Terkini
Selasa 27-01-2026,07:59 WIB
Wujudkan Acara Impian, Aston Gresik Sukses Gelar AMARAWASA Wedding & Corporate Showcase
Selasa 27-01-2026,07:45 WIB
Pererat Hubungan Masyarakat, Babinsa Pademawu Laksanakan Komunikasi Sosial di Dusun Bulung
Selasa 27-01-2026,07:17 WIB
PSG Gaet Dro Fernández, Wonderkid Barcelona Hijrah ke Paris
Selasa 27-01-2026,06:58 WIB
Brasil Bidik Tuan Rumah Piala Dunia Antarklub 2029, FIFA Sambut Positif
Selasa 27-01-2026,06:47 WIB