Surabaya, memorandum.co.id - Aksi pencurian motor terjadi di Semampir Selatan 2A. Motor Honda Beat warna merah putih L 5474 LK milik Karent dibawa kabur maling. Pria itu mengatakan sebelum hilang, motornya diparkir di halaman rumah. "Kejadiannya diduga sekitar pukul 07.00. Motor diparkir dalam pagar tetapi pagar tidak ditutup dan kunci kontak menempel," katanya. Melihat motornya tidak ada, korban sempat mencari dan menanyakan kepada warga sekitar. Namun usaha sia sia. Tak ada satu pun saksi mata yang melihat motornya. "Kalau CCTV tidak ada," cemas Karent. Sialnya lagi, surat tanda nomor kendaraan (STNK) motor tersebut disimpan di dalam bagasi. Alhasil sampai saat ini korban belum melaporkan kejadian tersebut ke polsek setempat. "Belum lapor karena BPKB belum diambil dileasing dan STNK di dalam jok motor," sesalnya. Sementara menurut keterangan kakak korban, sebelum motor dicuri, melihat dua orang pria berada di depan rumah korban. Mereka terlihat sedang mengawasi lokasi sekitar. "Kakak sempat lihat ada dua orang didepan rumah yang satu dimotor, yang satu lagi jongkok," jelas Karent. Namun pada saat itu saksi tidak mencurigai bahwa mereka pelakunya. Pelakunya diduga dua pria dalam waktu sekejap membawa kabur motor Honda Beat. "Diduga satu orang mengeksekusi, seorang lainnya memantau situasi," imbuhnya. Karent pasrah dengan dicurinya kuda besi kesayangannya itu hilang. Atas musibah ini, korban ditaksir mengalami kerugian sekitar 15 juta rupiah. "Iya saya ikhlaskan mudah mudahan berguna bagi yang ambil," tegasnya. Sementara Kapolsek Semampir Kompol Nur Suhud mengimbau supaya masyarakat yang menjadi korban kriminalitas melaporkan kejadian yang dialami ke kantor kepolisian setempat. "Kalau jadi korban kriminalitas, seperti pencurian motor hendaklah segera melapor," paparnya. Pihaknya mengimbau masyarakat supaya waspada 3C (curas, curat, curanmor). "Masyarakat juga punya andil untuk berpartisipsi menjaga lingkungannya masing masing supaya mencegah aksi kejahatan," pungkasnya. (alf)
Kunci Masih Menempel, Motor Dibawa Kabur Maling
Rabu 21-09-2022,18:45 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,14:19 WIB
KPK Perluas Pengeledahan di Madiun: Mobil Mewah, Uang, Hingga Dokumen Turut Disita
Rabu 28-01-2026,11:34 WIB
Polsek Wiyung Sambangi Warga Terkait Temuan Motor di Bazar Barang Bukti Polrestabes Surabaya
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,10:56 WIB
Dukung Program JKN, Ratusan Kepala Daerah Terima Penghargaan di UHC Awards 2026
Rabu 28-01-2026,17:01 WIB
Kasus 6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur, Ahli Pidana: Harus Ditertibkan Sesuai UU Narkoba
Terkini
Kamis 29-01-2026,07:24 WIB
Tercatat 2.649 Barang Penumpang Tertinggal di Kereta, Mayoritas Dompet hingga Ponsel
Kamis 29-01-2026,07:05 WIB
Sambut Tahun Kuda Api, Mercure Surabaya Grand Mirama Gelar Perayaan Imlek 'Eternal Lunar Grace'
Kamis 29-01-2026,06:51 WIB
West Ham Izinkan Paquetá Tes Medis, Flamengo Siap Tebus Jelang Piala Dunia
Kamis 29-01-2026,06:40 WIB
Haaland Akhiri Puasa Gol, Manchester City Tembus 16 Besar Liga Champions
Kamis 29-01-2026,06:35 WIB