Tulungagung, memorandum.co.id - Pisah sambut pejabat baru Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tulungagung, Ahmad Muklis dilaksanakan Senin (19/9/2022) malam di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso. Hadir dalam kegiatan itu pejabat lama Kajari Tulungagung Mujiarto, Bupati Maryoto Birowo beserta istri, dan segenap Forkopimda Tulungagung. Ahmad Muklis, di hadapan para tamu undangan memaparkan secara singkat perjalanan kariernya hingga menjadi Kajari Tulungagung. Ahmad Muklis mengakui Kajari Tulungagung lama, Mujiarto sebagai seniornya yang lebih dulu berkarir di Korp Adyaksa. Pihaknya juga mengaku siap melanjutkan kinerja pendahulunya, untuk bekerja sama yang baik dengan Forkopimda Tulungagung, hingga bisa mendukung pembangunan yang sedang berlangsung. "Kami siap melanjutkan program-program yang telah dilakukan pendahulu kami, program-program yang baik akan kami adaptasi dan dilanjutkan," ujarnya. Sejumlah program unggulan yang telah dilaksanakan oleh pejabat lama, seperti pengoperasionalan kantor pengacara negara di Pemkab Tulungagung, hingga pemanfaatan Rumah Restorative Justice (RJ) yang telah dibentuk, akan menjadi hal yang dilanjutkan. Bahkan Muklis menjanjikan untuk pembuatan rumah rehabilitasi pecandu narkoba di Tulungagung. "Pasti itu akan kita lihat lagi, bagaimana pelaksanaannya, ada konflik kepentingan tidak di sana, kalau tidak ya akan kita lanjutkan tentunya," jelas Muklis. Selain itu, pesan pimpinan yang menjadi acuannya dalam melaksanakan tugas adalah pengungkapan kasus korupsi di wilayah kerjanya. "Ada beberapa pesan pimpinan yang akan kita jabarkan dalam program-program, salah satunya adalah pengungkapan kasus korupsi," pungkasnya. (fir/mad)
Kajari Tulungagung Fokus Ungkap Kasus Korupsi
Selasa 20-09-2022,10:23 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB
Atlet Ngawi Raih Medali Emas di Kejuaraan Dunia Abu Dhabi World Pencak Silat Championship 2024
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Kamis 26-12-2024,16:01 WIB
Ini Penjelasan Kejati Jatim Terkait Insiden Tembakan ke Udara Kajari Kabupaten Kediri
Kamis 26-12-2024,20:38 WIB
Lokomotif KA Wijaya Kusuma Terbakar, KAI Daop 8 Surabaya Mohon Maaf
Terkini
Jumat 27-12-2024,14:21 WIB
Ini Modus Tiga Pelaku Penyelundupan Narkoba ke Lapas Tulungagung
Jumat 27-12-2024,14:04 WIB
Polsek Wonocolo Jalin Silaturahmi dengan PC LDII Kecamatan Wonocolo
Jumat 27-12-2024,13:50 WIB
UHW Perbanas Jadi PTS Pertama di Indonesia Terima Akreditasi Internasional IACBE
Jumat 27-12-2024,13:23 WIB
Bhabinkamtibmas Ajak Warga Gunungsari Jadi Polisi untuk Diri Sendiri
Jumat 27-12-2024,13:04 WIB