Jenazah ditutupi kain di SPBU Jalan Karet. Surabaya, memorandum.co.id - Mengantre mengisia bahan bakar minyak (BBM), seorang pria paruh baya tiba tiba tergeletak di SPBU Jalan Stasiun Kota, Jumat (16/9). Sontak kejadian tersebut mengegerkan petugas dan pelanggan. Setelah dicek ternyata korban sudah dalam keadaan tak bernyawa. "Iya benar, korban tiba tiba tergeletak dan saat dicek sudah meninggal dunia," kata Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Hegy Renata. Diketahui korban adalah Soedjiran, tinggal di Rusun Sumbo Blok E. Jenazahnya kemudian dibawa ke rumah sakit untuk guna mencari tahu penyebab pasti meninggalnya pria berumur 55 tahun itu. "Petugas sudah melakukan olah TKP setelah menerima informasi tersebut. Tidak ditemukan tanda tanda kekerasan. Sementara penyebab kematiannya belum diketahui, kami masih menunggu hasilnya,” ujarnya. Sementara itu salah satu petugas SPBU Anita membenarkan, ada pengendara membawa mobil pikap hendak mengantri. Saat kurang satu antrean tiba-tiba korban meninggal dunia. "Korban isi bensin terus duduk sambil menunggu selesai pengisian bensin, tiba tiba gak sadarkan diri dan meninggal dengan posisi terlentang," ujarnya. Sontak kejadian itu mengagetkan petugas SPBU dan pelanggan yang antre. Kemudian mereka menghubungi instansi terkait. (alf)
Lagi Antre BBM, Warga Rusun Sumbo Meninggal
Jumat 16-09-2022,22:31 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,17:01 WIB
Kasus 6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur, Ahli Pidana: Harus Ditertibkan Sesuai UU Narkoba
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,17:39 WIB
Terbukti Kuasai Narkoba, Kitty Van Riemsdijk Divonis 5 Tahun Penjara Denda Rp 500 Juta
Rabu 28-01-2026,16:29 WIB
Bernardo Tavares Ungkap Kondisi Pemain Persebaya Jelang Lawan Dewa United
Rabu 28-01-2026,20:57 WIB
Belasan Ibu Rumah Tangga Surabaya Laporkan Dugaan Penipuan Sembako Rp 574 Juta ke Rumah Aspirasi Armuji
Terkini
Kamis 29-01-2026,15:52 WIB
Korupsi PKBM Pasuruan, Dua Terdakwa Dituntut 7,5 Tahun Penjara
Kamis 29-01-2026,15:50 WIB
KPK Hibahkan Aset Rampasan ke Pemprov Jatim dan Pemkab Mojokerto
Kamis 29-01-2026,15:47 WIB
Satreskrim Polres Tulungagung Bongkar Aksi Jambret Viral, Pelaku Buang Pakaian dan Ganti Nopol Kendaraan
Kamis 29-01-2026,15:04 WIB
Gudang Home Industri Sepatu di Sooko Mojokerto Ludes Terbakar, Api Mengamuk sejak Dini Hari
Kamis 29-01-2026,14:46 WIB