Gerindra Jatim Ikut Tekan Stunting di Jatim

Minggu 11-09-2022,12:06 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, Memorandum.co.id - Partai Gerindra Jatim terus mengawal penurunan angka stunting di Jawa Timur. Upaya menekan angka pendeita stunting dengan memberikan tambahan makanan untuk balita. Ketua Gerindra Jatim, Anwar Sadad didampingi Ketua DPC Kabupaten Mojokerto Hidayat, Ketua DPC Kota Mojokerto Harun, membagikan asupan makanan berupa susu, telur dan biskuit ke balita di wilayah Mojokerto. Sebelumnya Gerindra Jatim membagikan makanan tambahan di Kabupaten Pasuruan. Anwar Sadad mengatakan, menjaga generasi masa depan bangsa Indonesia. Gerindra memberi dukungan kepada pemerintah agar penanganan masalah stunting ini benar-benar menjadi prioritas. Anwar Sadad yang juga Wakil Ketua DPRD Jatim ini juga didampingi anggota Fraksi DPRD Kabupaten Mojokerto, Hendra Purnomo dan Sujatmiko. Ia menegaskan, pemberian tambahan makanan kepada balita dan memberikan pengetahuan tentang penanganan stunting ke 50 ibu rumah tangga di Desa Banjaragung Kecamatan Puri. "Jangan sampai di masa pertumbuhan, balita mengalami kekurangan asupan gizi berkualitas, sehingga mengalami stunting,"kata Sadad yang juga keluarga Ponpes Sidogiri itu. Sadad yang juga masuk bursa Cagub 2024 itu berharap, support Partai Gerindra bisa maksimal terhadap upaya penurunan stunting. Mengingat prevalensi stunting di Kabupaten Mojokerto masih tinggi."Di Kabupaten Mojokerto angka prevalansi stunting lumayan tinggi, yaitu 27 persen,"pungkas Sadad. (day)

Tags :
Kategori :

Terkait