Lomba 17-an, Karyawan hingga Pimpinan Memorandum Beradu Ketangkasan

Rabu 10-08-2022,17:54 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Menyambut Hari Kemerdekaan RI Ke-77, karyawan Surat Kabar Harian (SKH) Memorandum memeriahkan dengan menggelar berbagai lomba di kantor, Jalan Ketintang Baru III/91, Rabu (10/8/2022). Adapun lomba yang diadakan, yakni lomba makan kerupuk, memasukan pensil ke dalam botol, gaple, kelereng, dan pinalti menggunakan contong. Karyawan wajib mengikuti lomba tersebut. Pemimpin Redaksi SKH Memorandum Arief Soesiawan mengatakan, lomba tersebut sengaja digelar untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia  dan juga agar semangat sinergisme di antara pegawai selalu terjaga. Sehingga bisa memberikan solusi dari segala hal yang terkait dengan bidang jurnalistik. Keseruan lomba makan kerupuk yang kali pertama digelar, terlihat  lomba makan kerupuk.  Baik pimpinan maupun staf berusaha untuk makan keerupuk secepatnya agar bisa menjadi pemenang. "Mudah-mudahan dengan acara yang informal ini keakraban kita justru bisa membawa semua keguyuban para karyawan Memorandum.  Sementara di usia Republik Indonesia ke-77, sumber daya manusianya makin unggul dan Indonesia bisa menjadi negara maju," ujar Wawan, panggilan akrab Arief Soesiawan. Sementara hasil untuk lomba makan kerupuk juara 1 Andi Ega dan juara II Koko. Lomba kelereng juara 1 Ihyak Ulumudin dan juara II Agus Supriyadi.  Adapun lomba memasukkan kelereng dalam botol, juara 1 Tri Haryoko dan juara 2 Nadia  Rizka. (rio)

Tags :
Kategori :

Terkait