Suasana Kejurnas Drag Bike. Sumenep, memorandum.co.id -Kejurnas Drag Bike dilaksanakan di Jalan Lingkar Barat, Batuan, Kabupaten Sumenep, Minggu (31/7/2022). Kejurnas ini diikuti ratusan pembalap berbagai kelas baik lokal maupun luar daerah Sumenep. Pada ajang adu kecepatan lintasan 201 meter itu dibuka langsung Bupati Sumenep Achamd Fauzi. Dalam kesempatan tersebut kegiatan Kejurnas Drag Bike Sumenep Cup 2022 ini dapat menjadi sarana menyalurkan hobi para pemuda pemudi khususnya di kabupaten setempat. Dengan adanya kejurnas ini para remaja dapat menyalurkan hobinya yang selama ini suka balapan motor. Mewakili pemerintah, Ahmad Fauzi mengucapkan banyak terima kasih kepada penyelanggara. "Kompetisi ini merupakan wadah bagi pemuda-pemuda yang suka balap motor, " kata Ahmad Fauzi. Sambungnya, dengan sarana prasarana yang telah disediakan, ke depan tidak boleh lagi ada temuan balapan liar termasuk kendaraan dengan knalpot brong. Ketua Panitia Lokal Drag Bike, Halwanyanto mengatakan, event ini dilaksanakan bagian dari mencetak bibit pembalap handal sekaligus untuk mendongkrak semua sektor. Untuk mendukung hal tersebut, pemberian fasilitas penting dilakukan sehingga hobi generasi muda terarah kepada hal positif. "Gelaran ini sebelumnya sempat dilaksanakan namun karena pandemi Covid-19 tertunda."katanya Dalam gelaran tambahnya, Kejurnas Drag Bike regional B putaran 2 di Kabupaten Sumenep juga dilombakan kelas supporting. Untuk tujuan event ini digelar selain mencegah adanya balapan liar juga dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke -77 tahun.(uri/ziz)
Kejurnas Drag Bike Diikuti Ratusan Pembalap
Minggu 31-07-2022,21:53 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,08:59 WIB
Rompi Lepas Jadi Tren Gamis Lebaran 2026, Pasar Kapasan Mulai Diserbu Pembeli
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,11:09 WIB
Di Hadapan Kepsek dan Tendik Sekolah Rakyat se-Jatim, Menteri Sosial: Jangan Ada Siswa Titipan
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Terkini
Sabtu 17-01-2026,21:30 WIB
Tabrak PJU, Dump Truck Terbalik di Trowulan Mojokerto, Sopir Meninggal Dunia
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,20:07 WIB
Tingkatkan Kewaspadaan di G-Walk Citraland, Polsek Lakarsantri Gelar Patroli Kota Presisi
Sabtu 17-01-2026,18:36 WIB
Salah Paham Disangka Curi Motor, Pemuda Asal Nganjuk Nyaris Dimassa Warga Driyorejo Gresik
Sabtu 17-01-2026,18:24 WIB