SIDOARJO - Terungkapnya pembunuhan bayi di Sedati ternyata berawal dari upaya tersangka yang memindahkan jasad anaknya ke tempat lain. Saat menggali tanah untuk makam baru, mendadak polisi datang dan mengamankan Rizalul Mutakin. Hal itu dibeberkan Kapolsek Sedati AKP I Gusti Made Merta didampingi Humas Polsek Sedati Aiptu Zainal Arifin. Setelah dua hari dikuburkan di permakaman umum Dusun Wagir, Desa Kwangsan, tersangka berusaha memindahkan mayat bayi ke tempat lain. Jenazah bayi yang dikubur hidup-hidup di lokasi awal, dua hari kemudian diambil lagi dan dibawa ke depan permakaman kremasi mayat Desa Gisik Cemandi, Sedati. Rencananya bayi itu akan dikubur ke tempat tersebut. “Saat tersangka menggali lubang untuk bayi, kami langsung menangkapnya,” kata Made Merta. Tersangka ke penyidik mengaku menyesal telah membunuh bayinya. Ia nekat melakukan itu karena panik dan masih pelajar. Rizalul merasa malu punya anak di luar pernikahan. Kepanikannya itulah yang membuat tersangka kehabisan akal dan akhirnya mengubur bayinya hidup-hidup. Saat akan dikubur, bayi itu sempat menangis. Namun tersangka tetap saja menguburnya hingga tewas. Dua hari berikutnya, tersangka berusaha memindahkan jasad bayinya dan sempat menggali makam baru. Tapi sebelum niat itu tercapai, ia keburu disergap polisi. Pengakuan lain tersangka, ia pacaran dengan korban hampir 2 tahun. Saat ini status korban pelajar SMA kelas 1, sedangkan tersangka kelas 3 SMA. Tersangka juga mengaku berhubungan badan di rumah pacarnya. Kebetulan hampir saban hari rumah korban selalu kosong karena keluarganya pergi bekerja semua. Rumah yang sepi itu membuat tersangka leluasa menggauli korban layaknya suami istri. (fin/zee/kah/toa/jok/nov)
Panik dan Kehabisan Akal
Kamis 03-01-2019,11:24 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 19-11-2024,15:18 WIB
Dilaporkan Hilang, Remaja 23 Tahun Tewas Bunuh Diri di Lahan Kosong HR Muhammad
Selasa 19-11-2024,19:09 WIB
Inilah Susunan Resmi Indonesia vs Arab Saudi, STY Rotasi 3 Pemain
Selasa 19-11-2024,12:49 WIB
Masih Tunggu Hasil Autopsi, Saksi Dugaan Pembunuhan di Ngaglik II Bertambah
Selasa 19-11-2024,11:40 WIB
Usai Pesta Miras, Pria Sepanjang Terjun ke Sungai Dekat Tambangan Pagesangan-Kebraon
Selasa 19-11-2024,06:00 WIB
Pilkada Kota Malang 2024, Gus Dien Dukung Abah Anton
Terkini
Selasa 19-11-2024,22:37 WIB
Gelar Multaqo Ulama se-Jatim, Ini Keyakinan Gus Miftah pada Khofifah
Selasa 19-11-2024,22:30 WIB
PC PMII Lamongan Gelar Diskusi Publik untuk Jaga Kepercayaan Publik pada Pilkada Serentak
Selasa 19-11-2024,22:22 WIB
Gus Iqdam Dukung Abah Anton dan Dimyati Ayatulloh
Selasa 19-11-2024,22:14 WIB
Sambut Pilkada, Satsamapta Polrestabes Surabaya Aktifkan Pos Shelter dan Optimalkan Personel
Selasa 19-11-2024,22:08 WIB