Gresik, Memorandum.co.id - Warga Desa Suci, Kecamatan Manyar memiliki tradisi unik dalam peringatan hari raya Kupatan atau Ketupat. Setiap tanggal 8 Syawal, warga menggelar tradisi udik-udikan atau sebar uang. Ini juga yang dilakukan Anggota DPRD Gresik Khoirul Huda. Tradisi ini sudah dilakukan secara turun temurun. Hingga kini masih terus dijaga dan bahkan warga sangat antusias. Tradisi udik-udikan digelar dengan menyebar uang koin hingga yang kertas untuk diperebutkan banyak warga yang sebelumnya telah berkumpul. Khoirul Huda mengaku melakukan tradisi udik - udikan setiap tahun bakda lebaran Idulfitri. Politisi PPP itu menghamburkan uang ke udara, lalu direbutkan banyak warga yang sudah menunggu di depan rumahnya di Gang Gambus, Desa Suci. Tua - muda ikut meramaikan tradisi tersebut. “Setelah lebaran 1 Syawal, tepatnya mulai 2 Syawal biasanya masyarakat kembali berpuasa selama enam hari. Yakni puasa Syawal. Setelah itu baru hari raya Kupatan yang diawali acara baca doa dan tahlil dilanjutkan odek-odekan bahasa Suci atau udik-udikan untuk menguatkan persaudaraan di kampung,” ucapnya. Dijelaskan, di Desa Suci hampir setiap rumah melakukan traidisi udik-udikan. Awalnya traidisi ini alat yang ditabur berupa makanan, atau lebih spesifik ketupat. Seiring perkembangan zaman, sekarang berganti uang. "Ini sudah turun - temurun," tutupnya sumringah.(and/har)
Anggota DPRD Gresik Gelar Udik – udikan, Tradisi Khas Hari Raya Kupatan
Selasa 10-05-2022,08:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,09:41 WIB
Hibah Lahan Sekolah Rakyat Tunggorono Rampung, Jombang Siap Sambut Pendidikan Unggul
Rabu 14-01-2026,09:17 WIB
Raissa Anggiani Hadirkan Tur Album Unik di Surabaya, Musik dan Pameran Visual Jadi Satu
Rabu 14-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Membayar dengan Luka (2)
Rabu 14-01-2026,08:43 WIB
Kronologi 2 Balita Tertimpa Reruntuhan Atap Rumah Ambrol di Kupang Krajan Kidul
Rabu 14-01-2026,08:30 WIB