Si Jago Merah Berkobar di Kantor Dinas P2AT

Sabtu 23-04-2022,17:27 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Kebakaran terjadi di Kantor Dinas Proyek Pengembangan Air Tanah (P2AT) di Jalan Gayung Kebonsari nomor 26 - 28, Ketintang, Gayungan, Sabtu (23/4/2022). Kepala Dinas PMK Surabaya Dedik Irianto mengatakan, kebakaran itu melahap tumpikan barang barang bekas terdiri dari lemari, meja, kursi, AC, komputer dan lain lainnya. "Kami terima berita  pukul 11.20. Damkar berangkat pukul  11.21 dan tiba di lokasi kejadian kebakaran pukul 11.25," kata Dedik. Unit Tempur Pos Jambangan yang tiba di lokasi kebakaran itu langsung melakukan pemadaman. "Api pokok padam pukul 11.37. Pembasahan selesai dan dinyatakan kondusif pada pukul 11.54," jelasnya. Dalam peristiwa ini, setidaknya ada 4 unit yang diberangkatkan. Diantaranya 1 Unit Tempur Pos Jambangan, 1 Unit tempur Poskotis Joyoboyo dan 2 Unit Tempur Rayon 3 Rungkut. "Unit bantuan 2 dari Tangki DLH," ujar Dedik. Beruntung dalam kebakaran ini tidaknada korban luka maupun jiwa. Sementara hingga saat ini, penyebab munculnya api belum diketahui. "Luas yang terbakar 5 x 10 meter. Untuk barang bekas milik brantas dan dititipkan di Kantor Dinas P2AT," pungkas kepala dinas PMK. (alf)

Tags :
Kategori :

Terkait