Isi Libur Paskah, Pasukan Marinir Gelar Serbuan Vaksin Booster

Jumat 15-04-2022,16:35 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Sidoarjo, memorandum.co.id - Isi libur paskah, belasan pasukan Marinir TNI AL dari pangkalan Marinir Surabaya gelar serbuan vaksin booster di Sidoarjo. Melalui upaya serbuan vaksin booster yang dilakukan di hari libur ini di tengah bulan Ramadan ini. Dengan menyasar warga di Taman, Sidoarjo, sekitar 200 dosis vaksin booster jenis Astrazeneca berhasil disuntikkan ke warga. Selain untuk membantu percepatan vaksinasi booster di Sidoarjo, serbuan vaksinasi booster yang dilakukan tim kesehatan Marinir Lanmar Surabaya ini juga ditujukan untuk membantu masyarakat yang akan mudik Lebaran. "Vaksin kali ini adalah dalam rangka percepatan vaksinasi," kata koordinator serbuan vaksin booster Lanmar Surabaya, Letda laut (k) Wahyudi. Adanya aturan pemerintah yang mewajibkan vaksinasi booster bagi warga yang ingin mudik Lebaran, membuat jajaran marinir TNI AL turun untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan vaksin booster, atau vaksin dosis ketiga. "Melalui serbuan vaksinasi booster ini, diharapkan masyarakat bisa mudik Lebaran dengan aman dan sehat sesuai aturan dan instruksi dari pemerintah," pungkasnya. Sementara sejumlah peserta mengaku dengan adanya giat vaksin booster ini merasa terbantu. Sebab, tidak perlu lagi jauh jauh mencari pelayanan vaksin. "Alhamdulillah tidak perlu jauh-jauh, ini sudah ada vaksin booster," katanya.(bwo/jok)

Tags :
Kategori :

Terkait