Surabaya, memorandum.co.id - Disway Wushu Open Championship (DWOC) 2022 Resmi bergulir, Jumat (25/3/2022). Kejuaraan itu dibuka langsung Kadispora Jatim Pulung Chausar didampingi founder Harian Disway Dahlan Iskan. Pembukaan kejuaraan ini ditandai dengan penyerahan senjata Wushu di antaranya pedang yang diserahkan Pulung Caushar, tombak atau qiang yang diserahkan sekjen PB Wushu Indonesia Airlangga Hartarto dan kipas yang diserahkan Dahlan Iskan. Ditemui usai pembukaan DWOC, Dahlan Iskan mengatakan, jika kegiatan kali ini merupakan upayanya dan pihak terkait untuk menjaga semangat atlet wushu di Jatim. Terlebih, wushu menjadi salah satu cabang olahraga (cabor) yang moncer di ajang Pon XX Papua 2021. Mereka sukses membawa enam medali emas, empat perak dan lima perunggu saat berlaga di klaster Merauke. "Semangat itu yang harus kita follow up, follow up follow up nya terus. Dan tadi kita omongkan untuk menjadi penyelenggara Piala Presiden. Kita lihat bagaimana nanti perkembangannya," kata Dahlan. Dahlan menyebut, jika tidak ada kendala, Piala Presiden akan diselenggarakan pada September nanti. Ia berharap, perhelatan itu bisa digelar di Jatim khususnya di Kota Surabaya. "Tentu kita ingin di Kota Surabaya. Namun, kita koordinasikan lagi sama PB (Wushu Indonesia) lagi," tutup dia. (fdn/fer)
Disway Wushu Open Championship 2022 Resmi Digelar
Jumat 25-03-2022,19:52 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Terkini
Jumat 08-11-2024,16:10 WIB
Antisipasi Ancaman Gunung Lemongan, Kapolsek Klakah Jalin Silaturahmi dengan Kepala Desa Papringan
Jumat 08-11-2024,15:56 WIB
Kapolsek Gayungan Gelar Jum'at Curhat di Rusun Menanggal
Jumat 08-11-2024,15:54 WIB
Paul Munster Berharap Lawan Persija Stadion GBT Full Bonek dan Bonita
Jumat 08-11-2024,15:52 WIB
Pemkab Lumajang Gandeng Pemdes Banjarwaru Buka Akses Bantuan Hukum untuk Masyarakat Miskin
Jumat 08-11-2024,15:21 WIB