Bangkalan, Memorandum.co.id - Sekilas, ada nuansa rasa haru ketika personel Polwan dalam tim Patroli Penegakan Protokol Kesehatan Masyarakat (Pamor Keris) Polres Bangkalan, menyisir keramaian jantung Kota Bangkalan, Selasa (22/3/2022). Langkah tegap Bripka Vicky Hartinanda Muin, mendadak mandeg ketika melihat sosok lelaki sepuh, duduk lesu bersandar di tepi trotoar jalan KH Moh Kholil.” Spontan naluri kemanusiaan saya terusik,” kata Bripka Vicky, lirih. Polwan yang gemar berinovasi menebar pesan kamtibmas lewat media tik-tok di jagad medsos, itu segera mendekati sosok lelaki manula pedagang lesehan yang tampak letih itu. Dia berjongkok, tepat dihadapan kakek renta itu. ” Bapak pakai masker ya, biar tidak gampang tertular covid,” pinta Bripka Vicky, lembut. Sejenak lelaki itu terpana, menatap Polwan cantik berpenampilan santun di depannya.” Engghi Ibu Polisi (Polwan-Red), mator sakalangkong,” sambutnya lirih dengan Bahasa Madura, seraya meraih masker dengan tangan keriputnya. Tetapi lelaki itu tampak kerepotan saat memasang masker dengan benar. Sontak, dengan lemah-lembut, Bripka Vicky membantu memasangkan masker, melingkar di wajah kakek udzur itu, disaksikan warga yang berseliweran di sekitar trotoar. Sejenak pesan agar pak tua rajin mematuhi prokes, seperti rajin mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, disisipkan sebagai nasehat. Pria sepuh itupun manggut-manggut. Adegan spontanitas dari Bripka Vicky, diakui atau tidak, terasa menggugah rasa haru. Etos kerja ini, seakan menyuarakan pesan, begitulah kira-kira amanah tugas yang harus diterapkan anggota Polri, termasuk Polwan, sebagai pemegang amanah pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Fokus layanan edukasi prokes Tim Pamor Keris Polres siang itu, sudah barag tentu tidak hanya sebatas itu. Deretan pria dan wanita sepuh yang tetap tegar berjuang berburu nafkah di tengah pandemi, juga menjadi target sasaran. “ Yahh...kadang abang becak, pemulung, pengemis atau pedagang sepuh yang masih betah mencari nafkah di tengah keramaian kota, tetap menjadi target edukasi tim Pamor Keris,” ungkap Kasi Humas Polres, Iptu Sucipto. Siang Itu Tim Pamor Keris Polres, memang kembali turun ke lapangan. Edukasi prokes dikonsentrasikan di sekitar SGB (Stadion Gelora Bangkalan), Pumara (Pusat Makan Rakyat), Taman Paseban, serta deretan pusat perbelanjaan di kawasan jantung Kota Bangkalan.(ras).
Ada Nuansa Haru Saat Polwan Bangkalan Bagikan Masker ke Manula
Rabu 23-03-2022,08:22 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 12-11-2024,16:50 WIB
Polres Lamongan Dukung Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI, 28 Pelaku Judi Online Diringkus
Selasa 12-11-2024,11:01 WIB
HKN Ke- 60, Dinkes Lamongan Gelar Seminar Kesehatan Jiwa
Selasa 12-11-2024,06:01 WIB
Dukungan Masyarakat Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Siap Pimpin Jatim
Selasa 12-11-2024,18:37 WIB
5 Pelaku Dipenjara, Polres Pasuruan Intensifkan Pemberantasan Judol
Selasa 12-11-2024,18:55 WIB
632 dari 6.322 Gen Z di Lamongan Belum Rekam e-KTP, Disdukcapil Genjot Perekaman untuk Pilkada 2024
Terkini
Selasa 12-11-2024,22:18 WIB
Menteri Nusron Siapkan 50 Hektare Tanah untuk Relokasi Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki NTT
Selasa 12-11-2024,22:08 WIB
Dijanjikan Jadi TKI, Warga Trenggalek Jadi Korban TPPO
Selasa 12-11-2024,21:54 WIB
Karangan Bunga Berjejer di Depan KPU Bojonegoro, Dukungan Masyarakat untuk Pilkada Lancar dan Sesuai Harapan
Selasa 12-11-2024,21:36 WIB
Rihlah Unugiri 2024, Momentum Eratkan Kebersamaan
Selasa 12-11-2024,21:22 WIB