Surabaya, Memorandum.co.id - Satgas Pangan Polda Jatim melakukan pengecekan ketersedian minyak goreng di sejumlah lokasi. Salah satunya di Pasar Wonokromo, Jumat (18/3)siang. Di lokasi itu ketersedian minyak kemasan hingga minyak curah masih terbatas. Di lokasi, satgas pangan Polda Jawa Timur menanyakan ketersedian minyak goreng kemasan dan minyak curah di beberapa stand. Hasilnya minyak kemasan sudah banyak ditemukan. Demikian pula dengan minyak curah. Kendati masih terbatas dan harganya tinggi. "Tadi beberapa tempat sudah kita cek, kita tanya ke para pedagang untuk ketersedian minyak goreng kemasan sudah tersedia," kata Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim AKBP Oki Ahadian Purwono, di Pasar Wonokrono, Jumat (18/3)siang. "Tadi rekan-rekan juga lihat semua bahwa ketersedian memang ada. Yang terkendala adalah minyak curah. Minyak curah ini ada dibeberapa pedagang, harganya bervariatif masing-masing pedagang," imbuh Oki. Alumni Akademi Kepolisian (AKPOL), 2003 itu menambahkan, dari hasil pengecekan ke para pedagang, harga minyak curah yang dijual mulai harga Rp 23 ribu hingga 24 ribu perkilogram. "Dari pengecekan ini, kita akan lakukan penelusuran terhadap distribusi minyak curah. Apa kendalanya, kita nanti akan melakukan penelusuran. Perintah dari pimpinan. Dan juga dari pemerintah kita lakukan penyelidikan," lanjut Oki. Oki menegaskan, kegiatan pengecekan ini dilakukan oleh Satgas Pangan Polda Jatim dan dilakukan secara serentak di Jawa Timur. Pihaknya akan terus melakukan pengecekan secara berkala. "Ini di seluruh Polda Jatim melakukan pengecekan hari ini, dari hari kemarin. Hari ini akan kita lakukan pengecekan terus penelusuran terus. Mulai dari produsen, distributor, packer sampai ke penjual," tegas Oki. "Nanti kita akan tahu, apabila ada yang bermain di situ, apabila ada pihak-pihak yang memanfaatkan situasi kita akan tindak," pungkas mantan Kasatsabhara Polrestabes Surabaya itu.(fdn)
Satgas Pangan Jatim Pantau Ketersediaan Migor
Jumat 18-03-2022,15:45 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Terkini
Jumat 08-11-2024,19:33 WIB
Pemkot Surabaya Gelar Konser Jazz Senja Utara Festival 2024 di THP Kenjeran
Jumat 08-11-2024,19:13 WIB
Polsek Karangpilang Jalin Silaturahmi dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 08-11-2024,19:04 WIB
Di Hari Pahlawan, Masyarakat Surabaya Tidak Diperbolehkan Pakai Busana Motif Doreng
Jumat 08-11-2024,18:55 WIB
Berbaur dengan Pengunjung Grand City Mall, Pria Ini Nyopet HP
Jumat 08-11-2024,18:46 WIB