Surabaya, Memorandum.co.id - Kecelakaan yang melibatkan sebuah mobil Honda dan motor terjadi di underpass Jalan Mayjen Sungkono, Rabu (9/2) sekitar pukul 23.35. Peristiwa itu, menyebabkan Novitasari (24), pemotor warga Jalan Lakarsantri, mengalami patah tulang kaki kiri setelah menabrak mobil yang dikemudikan Setiawan (53), warga Jalan Dukuh Kupang Timur. "Pengendara motor dibawa petugas PMI ke Rumah Sakit (RS) Wiyung Sejahtera untuk mendapat penanganan lebih lanjut," kata Minardi, anggota Satpol PP Surabaya, Kamis (10/2/2022). Informasi yang dihimpun, kejadian bermula Setiawan mengemudi mobil baru keluar dari tol Mayjen Sungkono menuju Jalan HR Muhamad. Saat melintas di underpas, tiba-tiba melaju motor yang dikendarai Novitasari dari arah Mayjend Sungkono lalu menabrak bagian belakang mobil. Hingga akhirnya wanita itu tersungkur ke aspal. "Pengendara motor melaju cukup kencang dan menabrak mobil," ungkap Minardi. Kini kecelakaan sudah ditangani anggota Unitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya. "Kendaraan korban sudah diamankan oleh pihak kepolisian," pungkas Minardi. Terpisah, Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya Iptu Haerul Anwar saat dihubungi Memorandum.co.id hingga kini belum merespons. (rio/gus)
Pemotor Wanita Tabrak Mobil di Underpass Mayjend Sungkono
Kamis 10-02-2022,07:00 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,17:08 WIB
Kasus DBD di Kelurahan Kartoharjo Nganjuk Terus Meningkat
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,08:59 WIB
Rompi Lepas Jadi Tren Gamis Lebaran 2026, Pasar Kapasan Mulai Diserbu Pembeli
Terkini
Minggu 18-01-2026,07:40 WIB
Peringati Isra Mikraj di Istiqlal, Khofifah Ajak Muslimat NU Makmurkan Masjid
Minggu 18-01-2026,07:17 WIB
Mbappé Masuk Buku Rekor LaLiga Usai Jebol Gawang Levante
Minggu 18-01-2026,07:04 WIB
Arsenal Gagal Manfaatkan Momentum, Ditahan Imbang Nottingham Forest
Minggu 18-01-2026,06:51 WIB
Debut Manis Carrick, Bawa Setan Merah Taklukkan City 2-0 di Derby Manchester
Sabtu 17-01-2026,21:30 WIB