Tuas Trailer Pengangkut Mobil Tersangkut Perlintasan Rel KA

Selasa 18-01-2022,22:42 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Kediri, memorandum.co.id - Gegara tuas trailer B 9190 UIV yang memuat mobil menyangkut di atas rel kereta api (KA) pada jalur lintas KA 286, tepatnya di Jalan Raya Hasanuddin, Kota Kediri, sempat menimbulkan kemacetan, Selasa (18/1/2022). Selain menimbulkan kemacetan arus lalu lintas, juga menimbulkan keterlambatan pada jadwal pemberangkan KA hingga 35 menit "Atas kejadian ini sempat menimbulkan keterlambatan jadwal KA Karta Negara jurusan Purwokerto hingga 35 menit. Dan Alhamdulillah ini sudah teratasi," ujar Wahyudi Cahyadi, Kepala Stasiun Kediri. Sementara itu, Panit Lantas Polsek Kediri Kota Suprapto mengatakan, bahwa pihaknya akan mengalihkan jalur lalu lintas dari truk tesebut melalui Semampir. "Trailer tersebut dari Bojonegoro akan mengarah ke Tulungagung. Karena truk tersebut panjang dan kondisi rel di Jalan Hasanudin Kota Kediri lebih tinggi yang tengah. Maka jalurnya akan dialihkan melalui Jalan Basuki Rahmad, Mayor Bismo yang pada intinya mengarah ke Tulungagung," terangnya. (mis/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait