Sidoarjo, Memorandum.co.id - Tempat kuliner baru muncul di Kabupaten Sidoarjo yaitu Mie Gragas, berlokasi di Jalan Taman Pinang A5 Nomor 6 atau tepatnya di eks Mie Setan. Meskipun belum genap dua bulan dibuka, Mie Gragas ramai dikunjungi pecinta kuliner khususnya mie. Pecinta mie bahkan rela antre untuk bisa menikmati aneka menu yang ditawarkan. Begitu dibuka pukul 11.00 WIB, tempat kuliner ini sudah diserbu pengunjung. Suasana makin terlihat ramai saat malam hari, karena juga ada live music akustik. "Setelah saya mencoba ke sini, ternyata memang enak dan harganya miring. Meskipun harus bersabar antre, ini tempat kuliner baru yang patut dicoba," kata Raihana,20, warga Sidoarjo, Sabtu (15/1). Selain nama Gragas yang termasuk aneh, nama-nama minuman yang ditawarkan juga unik. Seperti es kangen, es rindu, es emosi dan aneka minuman lainnya. Pemilik usaha Mie Gragas, Samsul Hadi mengatakan, pihaknya ingin memberikan tempat kuliner alternatif bagi pecinta mie di Sidoarjo. Selama ini sudah ada kuliner terkenal Mie Gacoan yang setiap hari ramai pengunjung. "Soal rasa dan harga, kami jelas siap bersaing," kata Samsul. Selain bisa datang langsung ke kafe Mie Gragas, masyarakat yang ingin menyantap mie ini bisa pesan secara online. Seperti melalui GrabFood atau GO-JEK. Hari, salah satu tukang GO-JEK yang akan mengambil pesanan sempat mengeluh karena harus menunggu relatif lama. Dia meminta manajemen Mie Gragas lebih cepat dalam melayani pesanan online. "Karena rating penilaian juga tergantung kecepatan pelayanan," kata Hari.(bwo/jok)
Kuliner Baru Sidoarjo, Mie Gragas
Sabtu 15-01-2022,15:18 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu
Terkini
Selasa 26-11-2024,18:31 WIB
Bupati Jember Tinjau Proyek Renovasi Alun-Alun: Target Rampung Akhir Tahun, Videotron Megatron Jadi Sorotan
Selasa 26-11-2024,17:58 WIB
Ribuan Personel Bergerak, Beri Pengamanan Prosesi Pilkada Serentak
Selasa 26-11-2024,17:51 WIB
Bawaslu Kota Malang Terapkan Paskat di Distribusi Logistik Surat Suara
Selasa 26-11-2024,17:44 WIB
Jelang Coblosan, Bawaslu Kota Malang Sebut 10 Indikasi TPS Rawan
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB