FiberStar Salurkan Bantuan untuk Korban Erupsi Semeru

Kamis 09-12-2021,21:01 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Lumajang, memorandum.co.id - Gunung Semeru yang kembali mengeluarkan awan panas guguran (APG) pada Sabtu (4/12/2021) menimbulkan dampak yang besar, sehingga banyak masyarakat yang membutuhkan pertolongan. PT Mega Akses Persada (FiberStar) yang merupakan salah satu penyedia layanan infrastruktur telekomunikasi berbasis serat optik menunjukkan kepeduliannya dengan turut serta menyalurkan bantuan untuk korban erupsi Gunung Semeru, Kamis (9/12/2021). FiberStar ikut bekerja sama untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat secara langsung serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menyalurkan bantuan ke posko-posko evakuasi. "Kami bekerja sama dengan lembaga-lembaga terkait dalam penyaluran bantuan di lokasi bencana guna mengoptimalkan kegiatan penyerahan bantuan agar dapat tersebar merata ke seluruh wilayah terdampak," ujar Regional Head FiberStar Jatim Hendi Arlianto. Hendi menerangkan, bantuan yang diberikan antara lain berupa makanan, obat-obatan dan uang tunai yang nantinya dapat dialokasikan untuk proses pembangunan dan pemulihan fasilitas umum, termasuk memenuhi kebutuhan air bersih dan perbaikan rumah warga yang terdampak. "CSR Donasi FiberStar Peduli Bencana Alam Gunung Semeru ini diberikan langsung oleh tim FiberStar Regional Surabaya," terangnya. Hendi mengaku turut berdukacita dengan adanya bencana ini. Ia berharap bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban para korban. "Dengan adanya penggalangan dana dan donasi ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban para korban. FiberStar turut prihatin dan berdukacita atas bencana ini," pungkasnya. (fai/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait