Marukawa Selebrasi Joget Usai Cetak Gol

Senin 06-12-2021,09:08 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Taisei Marukawa, gelandang Persebaya asal Jepang mencetak satu gol dan satu assist di laga terakhir ketika mengalahkan Barito Putera, Sabtu (4/12/2021) lalu. Ada yang unik ketika Marukawa usai mencetak gol di laga itu. Pemain 24 tahun itu melakukan selebrasi dengan joget bersama rekan-rekannya termasuk striker Jose Wilkson. Aksi yang tidak biasa. Ternyata, pemain kelahiran Hiroshima itu melakukannya karena sebelumnya dikirimi Wilkson video terkait selebrasi para pemain di Brasil usai mencetak gol. Dikutip dari website resmi klub, Marukawa menyebut, Wilkson mengatakan kepadanya untuk melakukan selebrasi dengan joget atau menari. Sebab, mencetak gol adalah kegembiraan dan wajib hukumnya melakukan selebrasi dengan penuh kegembiraan pula. Caranya dengan bergoyang dan berjoget. “Setelah saya melihat video itu saya langsung tertarik dan ingin melakukannya ketika mencetak gol,” terang pemain yang sudah mencetak 7 gol bagi Green Force itu. Sebelumnya, Marukawa termasuk pemain yang cukup dingin ketika merayakan gol. Dia hanya menunjukkan tanggannya membentuk huruf M atau T usai mencetak gol. Nah, pascadikirimi Wilkson video selebrasi usai mencetak gol, Marukawa berjanji akan melakukan selebrasi yang penuh kegembiraan. Ia juga berterima kasih dengan Wilkson yang mengiriminya video dan kembali bermain di lapangan. Kata Marukawa, kehadiran Wilkson di lapangan sangat penting untuk membuka ruang baginya. “Tanpa Wilkson, saya cukup sulit cetak gol. Ketika dia ada di lapangan konsentrasi pemain tertuju pada dia dan saya punya ruang untuk mencetak gol,” kata pemain kelahiran 1997 itu. (ono)

Tags :
Kategori :

Terkait