Surabaya, memorandum.co.id - Aksi buruh menyasar gedung Grahadi, Jalan Gubernur Suryo Senin (29/11). Ribuan buruh sudah mulai memadati lokasi. Polisi membatasi aksi mereka hingga pukul 17.00. Kapolrestabes Surabaya Kombespol Yusep Akhmad Gunawan mengatakan, kekuatan pengamanan disesuaikan dengan kekuatan massa yang akan turun di Grahadi. "Informasi massa yang akan turun aksi 4.000, dan saat ini berangsur-angsur masuk ke Grahadi. Sebagian massa dalam perjalanan dari Jalan Polisi Istimewa maupun di KBS Wonokromo," jelas Yusep. Yusep mengungkapkan, personel gabungan sebanyak 2.500, yakni dari Samapta Polrestabes Surabaya, Brimob Polda Jatim 4 SSK, Samapta Polda Jatim 3 SSK, BKO Koarmada II dan Kodam V Brawijaya masing-masing 3 SSK. Serta dalmas polres jajaran Polda Jatim 1 SSK. "Pengamanan meliputi 3 objek, yaitu Kantor Disnaker Jatim, Grahadi maupun titik kumpul di Waru, KBS, dan Royal Plaza," jelas Yusep. Ada pergerakan massa yang masuk ke Surabaya tidak melintas di jalur yang telah dipersiapkan, sehingga berpotensi kemacetan lalu lintas. Namun sudah dapat dieleminir oleh personel dengan pengalihan arus. Begitu juga pengamanan di jalan tol, melibatkan jajaran BKO jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim dan lantas polres jajaran juga dilibatkan agar tidak terjadi kemacetan. Yusep menegaskan, sesuai dengan ketentuan unjuk rasa buruh dan pekerja di Grahadi batasnya pukul 17.00, harus sudah selesai. Jadi sebelum waktu itu, kepolisian akan melakukan imbauan dan koordinasi dengan buruh untuk pengawalan ke daerah masing-masing agar tidak terjadi kemacetan. Jika tidak maka personel akan membubarkan unjuk rasa. Tergantung situasi dan kondisi. "Nanti kami lihat karena selama ini untuk serikat buruh selalu taat waktu saat unjuk rasa, dan tidak melebihi batas waktu," pungkas Yusep. (rio)
Polisi Minta Unjuk Rasa Buruh Harus Selesai Pukul 17.00
Senin 29-11-2021,16:13 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 30-12-2024,12:44 WIB
Ini Dia Daftar Perwira Polda Jatim yang Masuk Gerbong Mutasi Akhir Tahun 2024
Senin 30-12-2024,11:07 WIB
Gerbong Mutasi Bergulir, Kasatlantas Polrestabes Surabaya Jabat Kapolres Blitar
Senin 30-12-2024,17:06 WIB
Gerbong Mutasi Bergulir, 13 Kapolres di Jajaran Polda Jatim Berganti
Senin 30-12-2024,16:25 WIB
Bayi Laki-Laki Ditemukan Warga di Area Persawahan Kedamean Gresik
Senin 30-12-2024,16:57 WIB
Catatan MU vs Newcastle: Menang atau Makin Terpuruk
Terkini
Senin 30-12-2024,21:04 WIB
Asyik Berenang di Waduk Kedurus, ABG Asal Karangpilang Tewas Tenggelam
Senin 30-12-2024,20:55 WIB
KPU Surabaya Jaga Tradisi Juara, Raih Dua Penghargaan Tingkat Nasional
Senin 30-12-2024,20:17 WIB
Partai Gerindra Jember Rapatkan Barisan Serukan Kawal Program Pemerintah Pusat Hingga Daerah
Senin 30-12-2024,19:47 WIB
Bhabinkamtibmas Polsek Kanor Dukung Ketahanan Pangan Nasional Lewat Sambang Dialogis di Green House
Senin 30-12-2024,19:40 WIB