Surabaya memorandum.co.id - Warga Ketintang Madya mengeluh banjir di sepanjang jalan, Selasa (23/11/2021) malam. Hujan deras yang berlangsung sejak petang hingga mengakibatkan kawasan tersebut dikepung banjir. Akibatnya, banyak pengendara motor yang mogok karena nekat menerjang banjir setinggi lutut orang dewasa tersebut. Seperti dialami Tono, warga Ketintang Madya. Ia rela berhenti di bahu jalan dan menunggu air surut agar motornya tidak mogok saat melewati kawasan yang banjir. “Selalu seperti ini kalau hujan. Airnya sampai masuk ke rumah warga. Jalanannya sampai tergenang, sering pengendara roda dua (R2) yang nekat menerobos banjir dan motornya mogok,” ujar Tono. Sementara itu, Camat Jambangan Annita Hapsari Oktorina Sesoria dikonfirmasi terkait banjir di kawasan Ketintang Madya mengatakan, bahwa daerah tersebut merupakan daerah tumpuan air dari kawasan Karah dan Jambangan. "Kami dan Dinas PU sudah melebarkan salurannya. Dan memang tadi hujan deras sehingga air meluber. Tapi sekarang sudah berangsur surut," ujar Annita. (x/x2/asw/fer)
Rumah Warga Ketintang Madya Dikepung Banjir
Selasa 23-11-2021,20:33 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 27-01-2026,19:02 WIB
KPK Obok-obok Gedung Graha Krida Praja Madiun, Angkut 5 ASN DPUPR
Selasa 27-01-2026,18:51 WIB
6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur lewat Atap Plafon, Pengelola Bungkam
Selasa 27-01-2026,19:46 WIB
Pengadilan Niaga Surabaya Tetapkan Status PKPU Sementara Terhadap CV Segoro Kidul dan Pihak Terkait
Selasa 27-01-2026,19:10 WIB
Ratusan Orang Diduga Tertipu Investasi Bodong Impor Buah di Surabaya, Dua Korban Rugi Miliaran Rupiah
Selasa 27-01-2026,17:56 WIB
Direktur PPA-PPO Polda Jatim: Penyelamatan Korban Jadi Prioritas
Terkini
Rabu 28-01-2026,17:18 WIB
Hampir Seluruh Warga Terlindungi JKN, Surabaya Raih UHC Awards 2026
Rabu 28-01-2026,17:17 WIB
Pemkab Magetan Bangun Los Pasar Sayur untuk Menata Pedagang Pelataran
Rabu 28-01-2026,17:14 WIB
Perang Lawan Judi, Polres Pasuruan Kota Bongkar Arena Capjiky di Lekok
Rabu 28-01-2026,17:10 WIB
Sabet Penghargaan UHC Madya, 99 Persen Warga Kabupaten Pasuruan Tercover JKN
Rabu 28-01-2026,17:07 WIB