Tak Kuat Berenang, Bocah Kalimas Baru Tewas Tenggelam

Selasa 09-11-2021,18:10 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Alvin Maulidin Aldyansyah (13) bocah asal Kalimas Baru 3 Gang III ditemukan meninggal dunia  karena tenggelam di  sungai Kalimas, belakang pos V, Jalan Kalimas Baru, Selasa (9/11) pukul 14.30. Umam (15), teman korban mengatakan, ia awalnya sendirian berenang di sungai tersebut. Tepatnya di samping perahu. Namun, tak beberapa lama korban bersama tiga temannya yang lain datang. Umam yang sudah naik akhirnya kembali masuk ke sungai untuk berenang. Saat itu, Umam bersama tiga temannya berenang hingga ke sisi timur. Korban ikut dan paling terakhir saat itu. Hingga akhirnya ia tidak kuat. "Sempat teriak gak kuat, saya kira guyonan tapi lemes. Saya langsung ke sana bantu korban, tapi ada yang narik dari bawah hilang," kata Umam sambil menahan tangis. Sementara, Steven L Bobo (45), warga Flores, Nusa Tenggara Timur, sopir truk yang saat itu sedang berada di lokasi usai mengantar barang sempat melihat korban tenggelam. Ia tanpa diminta langsung menyelam mencari keberadaan korban. Sementara, empat temannya meminta tolong dan mengabarkan kejadian ke orang tua korban. Steven mengaku, ia awalnya mencari ke sisi utara terakhir kali korban terlihat tenggelam. Namun, tidak berhasil ditemukan. Hingga akhirnya, ia mencoba mencari di bawah lambung kapal hingga dua kali. "Saya naik lagi, karena banyak petugas dan hanya menggunakan celana dalam saat itu," katanya. Setelah menggunakan celana pendek ia kembali menyelam dan akhirnya menemukan korban sekitar lima meter dari lokasi ia tenggelam. "Saya temukan korban dalam kondisi telungkup. Kemudian saya angkat dan saya ke pinggir," ujarnya. Sementara, Kasubid Kedaruratan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Surabaya Arif Sunandar menjelaskan bahwa korban ditemukan tidak jauh dari titik tenggelam. "Korban ditemukan lima meter dari titik tenggelam dalam waktu 29 menit," ungkapnya Pantauan memorandum.co.id  di lokasi, keluarga dari korban histeris usai jenazah ditemukan oleh petugas gabungan beserta warga. Tampak ayah dan ibu korban berteriak kepada warga untuk meminta jalan kepada masyarakat yang ikut melihat. (alf)

Tags :
Kategori :

Terkait