Surabaya, Memorandum.co.id - Seorang pengunjung warung kopi di Jalan Kendangsari mendadak meregang nyawa, Sabtu (23/10). Korban yakni Eko Joko Sumariyanto (51), warga Jalan H. Syukur VI, Desa Sedati Gede, Kecamatan Sedati, Sidoarjo. Informasi dihimpun memorandum.co.id, sebelum ditemukan tidak bernyawa, korban sempat duduk di bangku warkop milik Sriani (70), warga Jalan Kendangsari IV, sekitar pukul 15.30. Saat itu korban datang sendiri. Dia juga belum sempat memesan minuman atau kopi. Sriani lalu ke belakang warkop untuk mengupas ubi. Beberapa saat kemudian, Sriani lantas ke depan warkop. Dia mendapati korban sudah tergeletak di bangku warkop. Melihat hal tersebut saksi meminta tolong warga sekitar. Selanjutnya melapor ke Polsek Wonocolo. Kanitreskrim Polsek Wonocolo Iptu Ristitanto membenarkan kejadian itu. Risti menyebut, dari hasil olah TKP bersama Tim Inafis Polrestabes Surabaya tidak ditemukan tanda kekerasan pada tubuh korban. "Dugaan awal korban meninggal karena sakit jantung. Keterangan istrinya, korban memiliki riwayat sakit jantung. Tiga tahun lalu pasang ring," kata mantan Kanitreskrim Polsek Sawahan itu.(fdn)
Pengunjung Warkop Kendangsari Dijemput Ajal
Minggu 24-10-2021,17:33 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 10-01-2025,17:53 WIB
PSS Sleman vs Persebaya, Paul Munster: Tumbas-Dimov Amunisi Tersembunyi
Sabtu 11-01-2025,07:48 WIB
PSS Sleman vs Persebaya: Pantang Remehkan Lawan
Sabtu 11-01-2025,07:35 WIB
Wow! Vinicius Junior Beli Klub Sepak Bola di Portugal
Jumat 10-01-2025,17:18 WIB
3 Kurir Narkotika Jaringan Surabaya-Sidoarjo Dibekuk, Polisi Sita 161 Gram Sabu dan 1,4 Gram Ekstasi
Jumat 10-01-2025,19:27 WIB
KAI Daop 8 Bersih Lintas Jalur KA Antara Sidotopo-Benteng
Terkini
Sabtu 11-01-2025,15:27 WIB
Kapolsek Bersama Danramil Bubulan Silaturahmi dengan Perguruan Pencak Silat, Pastikan Kamtibmas Kondusif
Sabtu 11-01-2025,14:30 WIB
Program Makan Bergizi Gratis di Pesantren Libatkan 1.500 Dapur
Sabtu 11-01-2025,13:31 WIB
Pembukaan Kejurprov Jatim Bola Voli U-15 di Kota Delta, Diikuti 34 Klub Putra dan 36 Klub Putri
Sabtu 11-01-2025,12:37 WIB
Tegaskan Kepastian Hukum Tanah, Menko AHY dan Wamen Ossy Serahkan Setipikat Tanah untuk Warga Lebak
Sabtu 11-01-2025,12:08 WIB